Mancanegara Minati Kopi Original Sumatera Barat

PADANG (19/3) - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Irwan Prayitno menegaskan produksi kopi original Sumatera Barat mempunyai kualitas yang baik. Pasalnya, daya saing dari kopi Sumatera Barat mampu bersaing dengan produk kopi yang lain.

“Ini dibuktikan dengan kopi hasil produksi Sumbar sudah memiliki pasar sampai ke Jakarta, dan Jogjakarta. Bahkan sampai keluar negeri seperti halnya ke Belanda, Australia, dan Thailand. Sehingga nantinya akan meningkatkan pendapatan bagi para petani kopi yang ada di Sumbar,” ujar Irwan saat membuka acara ‘Festival Original Kopi Sumbar Tahun 2015’ di Gedung Sapta Marga Korem 032 Wira Braja Padang, Rabu (18/3).

Gubernur Irwan berharap adanya festival original kopi dengan menghadirkan para penilai dari luar Sumbar, dapat menambah nilai lebih bagi masyarakat Sumbar.

“Hal tersebut bisa menambah nilai tambah, daya saing, serta harga kopi yang tentunya akan meningkat dari harga sebelumnya,” tambah Irwan.

Untuk pengembangan kopi, Gubernur Sumbar berencana mengadakan pembinaan melalui dinas terkait bagi para kelompok tani yang memproduksi kopi.

“Kami akan memberikan yang terbaik bagi para kelompok tani kopi. Mulai dari tahap menanam, memelihara, dan paska panen. Sehingga kedepan akan menghasilkan produksi kopi yang lebih berkualitas lagi,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Sumbar yang sekaligus Ketua Pelaksana Kegiatan menjelaskan bahwa Festival Original Kopi diikuti oleh 150 orang.

"Peserta tesebut datang dari enam kabupaten di Sumbar, antara lain Solok Selatan, Solok, Tanah Datar, Agam, Pasaman, Pasaman Barat, dan 50 Kota,” tutup Kadin Perkebunan Provinsi Sumbar.

Sumber: Humas Pemerintah Provinsi Sumatera Barat