PKS Pangkalpinang Gelar Talkshow Parenting, Tingkatkan Ketahanan Keluarga

PKS Pangkalpinang Gelar Talkshow Parenting (Sumber: Babelpos.id)
PKS Pangkalpinang Gelar Talkshow Parenting (Sumber: Babelpos.id)

PANGKALPINANG - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Pangkalpinang menggelar pendidikan politik dan talkshow parenting keluarga, Sabtu (17/22/2022). 

Kegiatan yang bertajuk "Komunikasi Sehat Dalam Keluarga" Ini dilaksanakan di aula Kantor DPW PKS Babel yang dihadiri oleh 80 peserta mulai dari perwakilan ormas, majelis taklim dan pengurus Partai Keadilan Sejahtera.

Acara dibuka oleh Sekretaris DPW PKS Babel, Rio Setiady. Dia berharap  acara parenting ini dapat bermanfaat dan memberikan pencerahan kepada perwakilan keluarga yang hadir di acara tersebut.

"Terutama untuk Kota Pangkalpinang yang merupakan pintu masuk di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sehingga para ibu rumah tangga perlu mendapat bekal dan penguatan agar dapat menjaga keluarganya tetap sakinah, mawadah dan warahmah walaupun penuh dengan ujian hidup," ujar Rio.

Sementara Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga DPD PKS Kota Pangkalpinang, Kholijah menyampaikan, acara ini sebagai bentuk kepedulian PKS terhadap pembinaan keluarga masyarakat di Kota Pangkalpinang. 

"Kegiatan ini penting bagi keluarga, seperti tema yang kita usung bahwa komunikasi yang sehat dalam keluarga sangat dibutuhkan, karena melalui komunikasi yang sehat akan terwujudnya keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah," tutur Kholijah. 

Dalam kegiatan ini turut hadir sebagai pembicara yakni Ustadzah Samiah yang merupakan Pengasuh Pondok Pesantren An-Najihat Kota Pangkalpinang.

Acara dilanjutkan dengan dialog dan tanya jawab antara peserta dan pemateri, kemudian di akhir acara DPD PKS Kota Pangkalpinang memberikan doorprize dan reward kepada peserta yang hadir. Kegiatan ini sebagai salah satu rangkaian dari peringatan Hari Ibu yang dilaksanakan oleh DPD PKS Kota Pangkalpinang.

Sumber: BABELPOS.ID