Momentum Maulid Nabi, Sangkala Sampaikan Politik Santun Ala Nabi

Ambon -- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Maluku gelar peringatan Maulid Nabi 1442 H, bertempat di Kantor DPW PKS Maluku, Desa Poka, Ambon, Ahad (08/11).

Acara dengan tema "Membela Kehormatan Rasulullah SAW" ini dihadiri Ustadz Said Muzakir Assagaf selaku penceramah, pengurus dan kader PKS DPW dan DPD serta Aleg PKS. dalam kesempatan ini hadir pula penampilan tim hadrat dan pembacaan sarafal anam dari sanggar Haharike.

Dalam kesempatan tersebut Asis mengatakan momentum Maulid Nabi menjadi semangat menteladani Rasulullah SAW termaksud dalam berpolitik santun.

"PKS berharap agar momentum Maulid Nabi ini menjadi spirit untuk menteladani Rasulullah SAW, dalam berpolitik utamanya berpolitik yang santun saling mengayomi, mendukung menuju indonesia yang adil dan sejahtera," ungkap Sangkala.

Sangkala yang juga Wakil DPRD Provinsi itu mengingatkan peristiwa yang terjadi di Prancis baru-baru ini sebagai salah contoh spirit bersama membangun kesatuan bersama umat islam.

"Dengan adanya pernyataan presiden Prancis itu semoga membawa spirit baru bagi kaum muslimin untuk bangkit dan bersatu dan berjuang untuk kebaikan bangsa dan negara umat islam pada umumnya melalaui jalur-jalur politik," jelasnya.

Sumber: malukunews.co