Rakerda PKS Kota Tangerang, Arief Wibowo Sampaikan 5 Strategi untuk Capai Target

Tangerang -- Ketua DPD PKS Kota Tangerang Arief Wibowo memompa semangat seluruh jajarannya dengan memberikan 5 poin strategi mencapai target yang dicanangkan dalam Rakerda.

"Pertama adalah collaborative. Yaitu menciptakan team work sebagai wining team yang bahan bakarnya adalah keikhlasan dan kerja sama yang jauh dari prasangka. Dengan keikhlasan ini, apapun hasil yang kita dapat maka kita akan menang karena ridho Allah dapat kita raih," papar Arief dalam penutupan Rakerda di Hotel Grand Sol Marina, Ahad (02/05/2021).

Poin yang selanjutnya adalah kejelasan dari setiap target harus sudah dicanangkan.

"Ini tentang clarity. Sederhanakan setiap target yang dirancang agar lebih mudah dilaksanakan. Salah satunya dengan mengingat angka 24 sebagai angka karomah. Target 240.000 suara, 24.000 anggota untuk kemenangan 2024," ucap Arief.

Selanjutnya adalah capability, imbuh Arief, yaitu kemampuan untuk mengeksekusi yang didorong dengan kemauan untuk terus belajar dan sikap open mind, mau menerima inspirasi dan saran dari mana saja.

"Lalu poin keempat adalah communication. Disini tiap kader punya misi untuk membawa PKS sebagai partai pelopor dan menggapai kemenangan di 2024. Perkembangannya perlu dikomunikasikan secara reguler melalui dashboard capaian target, sehingga tiap kader punya kesadaran sudah sejauh mana pencapaian tersebut," tutur dia.

Arief mengatakan poin terakhir yaitu perlu adanya komitmen, dimana komitmen ini erat kaitannya dengan kepemimpinan.

"Setiap kader menjadi pemimpin bagi dirinya untuk mencapai target DPD PKS Kota Tangerang. Memberi teladan, motivasi, pembinaan dan penduplikasian adalah empat hal yang harusnya dimiliki oleh kader PKS," terang Arief.

Arief mengingatkan setelah semua rencana dan eksekusi dilakukan, tak lupa setiap kader harus memohon kepada Allah agar dimudahkan dalam memberi manfaat dan kebaikan di Kota Tangerang.