Gubernur Zulkieflimansyah Lepas Bantuan 25 Ton Beras untuk Sulbar

LOMBOK -- Bantuan kemanusiaan untuk korban gempa bumi kembali dikirim ke Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar). Bantuan dari para dermawan Lombok-Sumbawa itu dikirim kemarin (25/2/2021).

Pengiriman bantuan dilepas Gubernur NTB H Zulkieflimansyah bersama Kapolda NTB Irjen Pol Muhammad Iqbal, Danrem 162/WB Brigjen TNI Rizal Ramdhani, dan kepala OPD lingkup Pemprov NTB.

Gubernur NTB H Zulkieflimansyah mengapresiasi kerja-kerja kemanusiaan yang dilakukan para dermawan Lombok-Sumbawa.

Ketua Badan Pembinaan Kepemimpinan Daerah (BPKD) DPP PKS ini juga menilai, bantuan kemanusiaan dari para dermawan ini sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas kemanusiaan masyarakat NTB terhadap masyarakat Sulawesi Barat yang tertimpa gempabumi yang berkekuatan hampir sama dengan gempa Lombok, Agustus 2018 lalu.

“Mudah-mudahan masyarakat NTB terus memupuk semangat solidaritas kemanusiaan dan kepedulian antar sesama yang tengah dilanda musibah akibat gempa Sulbar beberapa waktu lalu. Teruslah masyarakat NTB berkontribusi dan peduli bagi bangsa dan negara kita ini,” kata Gubernur NTB H Zulkieflimansyah.

Seperti diketahui, saat terjadinya gempa Lombok dua tahun lalu berbagai bantuan kemanusiaan dari berbagai daerah di Indonesia bahkan luar negeri berdatangan termasuk dari masyarakat Sulawesi Barat. “Saya berharap agar selama perjalanan pengiriman bantuan ini bisa sampai tujuan dengan aman dan selamat,” pungkas Gubernur.

Sumber: Lombok Post