F-PKS Minta KPK Usut Tuntas Dugaan Suap di Dirjen Pajak

Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi PKS, Junaidi Auly
Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi PKS, Junaidi Auly

JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sedang menyelidiki dugaan kasus suap yang melibatkan pejabat di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan.

Menyikapi hal itu, Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi PKS, Junaidi Auly mengatakan dengan tegas agar KPK segera mengusut secara tuntas kasus dugaan suap di lingkungan DJP Kemenkeu.

“Dugaan kasus ini harus diusut secara tuntas, sangat disayangkan ada suap pajak disaat realisasi penerimaan negara sedang anjlok,” ujar Junaidi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (04/03)

Data yang dilansir Kementerian Keuangan mencatat realisasi penerimaan perpajakan 2020 mencapai Rp 1.070,0 triliun atau 89,3 persen dari target APBN, angka tersebut kontraksi 19,7 persen dibandingkan realisasi tahun 2019 sebesar Rp 1.332,7 triliun.

“Bagaimana mungkin meningkatkan penerimaan pajak secara masif ketika masih ada ruang terhadap penyuapan pajak, dugaan kasus ini tentunya dapat berdampak pada tingkat kepercayaan wajib pajak terhadap DJP”ungkap Junaidi.

Politisi dari Dapil Lampung II ini menuturkan kasus dilingkungan DJP tentu menjadi peringatan keras.

“Harus ada evaluasi menyeluruh sehingga kejadian tersebut tidak berulang dikemudian hari”, tutup Junaidi.