120 Kader PKS Maros Memilih Ketua Baru

MAROS (2/10) – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Selatan (Sulsel) akan menggelar Pemilihan Umum Internal (PUI) Sabtu (3/10) besok. Pemilihan tersebut akan berlangsung di kantor-kantor Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS se-Sulsel. Salah satunya yang akan turut serta dalam hajatan lima tahunan tersebut adalah DPD Maros.

“Untuk di Maros, pemungutan suara akan berlangsung di Kantor DPD PKS Maros, Jl. Crisant No. 113 Turikale, Maros,” terang Sekretaris DPD PKS Maros, Kartomas, saat ditemui di Kantor DPD Maros, Kamis (1/10).

Kartomas juga menjelaskan ada 95 daftar pemilih tetap yang terdiri dari kader level tertentu dan para Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) di 14 kecamatan. “Jadi, tidak semua kader PKS yang memilih. Kader level tertentu adalah mereka yang sudah punyak hak pilih," lanjutnya.

Setiap kader, lanjut Kartomas, harus memilih 5 orang dari 15 nama kandidat. Kemudian, 5 nama dengan perolehan tertinggi akan dikirim ke DPW PKS Sulsel. Untuk kemudian DPW yang akan menetapkan pimpinan kolektif terpilih Badan Pengurus Harian (BPH) DPD PKS Maros. “Dari 5 orang tersebut juga akan ditentukan sebagai ketua terpilih,” pungkas Kartomas.

Sumber: http://makassar.tribunnews.com