Terima Aspirasi Di Bulan Suci , Perwakilan Warga Pasar Minggu Datangi Fraksi PKS Jakarta

Jakarta (2/6) – Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta tetap menerima aspirasi di Hari Aspirasi pada Selasa setiap pekannya meski bulan Ramadhan. Kali ini Fraksi PKS menerima Forum RT RW LMK Kelurahan Pasar Minggu, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan untuk menyampaikan penolakan pembangunan rumah susun sederhana sewa (rusunawa) di lahan PD Pasar Jaya, Pasar Minggu.

Perwakilan warga ini diterima oleh Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi, dan Anggota DPRD Komisi A Bidang Pemerintahan Fraksi PKS dapil Jakarta Selatan Achmad Yani, dan Anggota Komisi D bidang Pembangunan DPRD DKI Jakarta, Rois Hadayana Syaugie.

Koordinator RT RW LMK Pasar Minggu, Asep Suwirdja yang mengawali penyampaian aspirasi ini mengatakan, adanya kekhawatiran warga terkait rencana pembangunan rusunawa menjadi rusak tatanan masyarakat, dirinya juga menyampaikan, pembagunan rusunawa di daerah Pasar Minggu tidak tepat sasaran.

“Dahulu memang ada rencana revitalisasi Pasar Minggu yang pernah direncanakan Gubernur Fauzi Bowo, dan sangat disetujui pedagang juga warga. Namun kini berubah, kenapa menjadi membangun rusunawa di atas lahan PD. Pasar Jaya,” ujar Ketua RW 01 Pasar Minggu ini di Ruang Pertemuan Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta, Gedung DPRD DKI Jakarta lantai 6, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (30/5).

Perwakilan warga lainnya, Ahmad Iskandar yang didampingi Ketua RW 02 Pasar Minggu Nurokhim menambahkan, kemacetan yang semakin meluas di wilayah Pasar minggu akibat rekayasa lalu lintas, banjir yang masuk ke wilayah yang sebelumnya tidak terkena banjir merupakan dampak dari rencana pembangunan rusunawa yang sudah terasa. Disampaikan pula penutupan depo pembuangan sampah di Kecamatan Pasar Minggu juga menjadi salah satu keluhan warga. Iskandar yang juga Ketua RW 010 Pasar Minggu ini meminta persyaratan analisis mengenai dampak lingkungan (amdal) agar dipenuhi untuk kelayakan pembangunan rusunawa, “Dampak dari penutupan depo Pembuangan sampah mengakibatkan 7 (tujuh) Kelurahan kesulitan membuang sampah,” katanya.

Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi menyampaikan, prinsipnya ketika ada warga yang dizhalimi, Fraksi PKS akan perjuangkan dan mengawal kepentingan warga. Suhaimi juga menyarankan, setelah dari Fraksi PKS, perwakilan warga juga beraudiensi dengan Komisi B DPRD DKI Jakarta yang membidangi BUMD salah satunya PD Pasar Jaya, yang Ketua Komisinya berasal dari Fraksi PKS Tubagus Arif, “Agar permasalahannya dapat dicarikan solusinya karena Komisi B bermitra dengan PD Pasar Jaya,” jelas Suhaimi. 

Di samping itu Ketua Fraksi juga menyarankan untuk beraudiensi dengan DPR RI Komisi V Bidang Infrastruktur yang bermitra dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat agar dibantu memperjuangkan kepentingan warga Pasar Minggu, “Juga tentunya agar menjalin komunikasi dengan Anggota Legislatif PKS yang ada di dapil Pasar Minggu Jakarta Selatan, sehingga dapat melakukan advokasi lebih real, yang menjadi tugas wakil rakyat,” pungkas Suhaimi.