Sosok Yudha Pratomo dan Baharudin yang Maju pada Pilkada Palembang 2024
Beritasatu.com - Yudha Pratomo dan Baharudin resmi mendaftarkan diri sebagai calon wali kota dan calon wakil wali kota Palembang dalam gelaran Pilkada 2024.
Politisi Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut saling didukung oleh partai masing-masing dan membentuk sebuah koalisi partai.
Sebagai catatan, dalam Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palembang periode 2024-2029, Partai Demokrat memperoleh 89.572 suara dan mendapatkan enam kursi, sedangkan PKS memperoleh 105.187 suara dan mendapatkan lima kursi.
Jika ditotal, perolehan suara kedua partai tersebut di DPRD Kota Palembang sebanyak 194.759 suara.
Bagaimana sosok Yudha Pratomo dan Baharudin? Berikut ini profilnya.
Profil Yudha Pratomo
Pemilik nama lengkap Yudha Pratomo Mahyuddin adalah politisi Partai Demokrat yang lahir pada 20 April 1979 di Palembang. Yudha menyelesaikan pendidikan S-1 teknik elektro di Institut Teknologi Bandung.
Tidak puas sampai di situ, Yudha melanjutkan pendidikan S-2 di University of Surrey Inggris dan menamatkan pendidikan S-3 di Universitas Teknologi Malaysia.
Dengan latar belakang pendidikan yang tinggi, Yudha sempat berkarier pada beberapa universitas di Indonesia dan perusahaan. Yudha pernah menjabat sebagai dosen program studi sistem informasi di Universitas Sriwijaya dan menjadi rektor di Universitas Sumatera Selatan.
Yudha juga pernah menjabat sebagai direktur utama di PT Elnus yang bergerak di bidang teknologi informasi, dan direktur utama di PT Jaring Maya Sriwijaya yang bergerak di bidang riset dan konsultan.
Dalam bidang politik, Yudha menjabat sebagai ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Palembang sejak 2022 hingga 2027. Yudha juga pernah maju dalam Pilkada 2018 sebagai calon wakil gubernur Sumatera Selatan mendampingi Ishak Mekki.
Profil Baharudin
Baharudin lahir pada 27 Maret 1968 di Palembang. Kerap disapa Bahar, dia menyelesaikan pendidikan lulusan S-1 teknik sipil di Universitas Taman Siswa pada 1993 dan menamatkan pendidikan S-2 di Universitas Bina Darma pada 2006.
Sama seperti Yudha, Bahar juga menempati jabatan strategis di perusahaan sebagai direktur utama di CV Oisty Berkah Mulia sejak 2011 hingga sekarang. Bahar juga merupakan seorang ketua Yayasan Ash-Shaff sejak 2009 hingga sekarang.
Dalam dunia politik, Bahar pernah menjabat sebagai anggota DPRD Sumatera Selatan Fraksi PKS pada 2004 hingga 2009. Di PKS, Bahar juga memiliki peran penting dengan sempat menjabat sebagai ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Sumatera Selatan sejak 2002 hingga 2019.
Saat ini, Babar menjabat sebagai ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PKS Palembang.