Pimred Radar Mojokerto: PKS Selalu Punya Rujukan Saat Diwawancarai

Model komunikasi PKS dengan media diapresiasi positif oleh Pimred Radar Mojokerto Abi Muchlisin.

Apresiasi itu disampaikan saat DPW PKS Jatim dan DPD PKS Mojokerto berkunjung di kantor Radar Mojokerto, Rabu (10/3) kemarin.

"PKS itu paling enak saat diwawancarai. Ngomongnya mesti ada dasarnya, kalo tidak juknis, ya mereka punya data. PKS itu kalo ngomong apa adanya, makanya dulu saat pas saya liputan di lapangan, seneng wawancara dengan PKS," kata Abi.

Dalam kunjungan itu, Abi juga mengapresiasi anggota DPRD Kabupaten Mojokerto yang hadir.

"Itu Pak Sugianto, paling enak dimintai statemen," katanya sambil menunjuk Sugianto, Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto dari PKS yang juga hadir.

Ditunjuk begitu, Sugianto membalas dengan tertawa lebar.

"Anak buah njenengan kalo jam 9 belum dapat berita, pasti bingung, trus telepon saya cari berita," katanya sambil tertawa.

Selain mengapresiasi cara PKS berkomunikasi dengan media, Abi juga mengapresiasi logo baru PKS.

"Warnanya oren, sueger, ini kalo dari jauh pasti kelihatan kalo itu PKS," kata Abi.

Menurutnya, logo baru PKS itu cocok untuk anak muda, anak milenial.

Ketua DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan membenarkan Abi. "PKS memang konsen pada generasi milenial dan perempuan," kata Irwan.

Ia menjelaskan ada banyak program yang digagas oleh DPW PKS Jatim yang menyasar generasi milenilal.

"Pengurus kami yang milenial banyak, bahkan salah satunya ada komedian stand up comedy alumnus Suca 4," katanya.

Irwan kemudian meminta dukungan media dalam berbagai program kemasyarakatannya.

Irwan menambahkan, bagi PKS, media adalah partner penting. Publikasi kinerja melalui media merupakan bagian dari akuntabilitas partai kepada publik.

Pertemuan itu, Abi ditemani oleh Manajer Iklan Radar Mojokerto Niko Suseno. Sementara Irwan ditemani oleh Ketua Bidang Pembinaan Daerah 8 DPW PKS Jatim Muhammad Nur Salim.

Sementara itu, DPD PKS Mojokerto diwakili oleh Ketua DPD Imam Sutarso, MPD Effendy Nugroho, Bidang Humas Rusdianto, DED Lambang Siswandi, Sekretaris Kaian. Hadir juga anggota DPRD Kabupaten Mojokerto dari PKS Sugianto.