Berita PKS

Peringati Hari Ibu, PKS Bantul Dukung Peran Ibu dalam Ketahanan Keluarga

26 Dec 2022 | 09:18 WIB

Share: Facebook Twitter WhatsApp Telegram

thumbnail PKS Bantul Peringati Hari Ibu

Bantul -- DPC PKS Kapanewon Bantul menyelenggarakan Peringatan Hari Ibu 2022 dengan tema "Meningkatkan Ketahanan Keluarga dengan Pemberdayaan Ekonomi" pada Ahad (25/12) di Padepokan Suluh Sasmito. Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 200 representasi konstituen perempuan PKS di Kapanewon Bantul.

Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPC PKS Kapanewon Bantul Marmiyati menyampaikan bahwa PKS turut serta dalam memajukan kaum perempuan. Hal tersebut direalisasikan dalam bentuk program-program yang mendukung tercapainya tujuan BPKK DPC PKS Bantul.

"Program unggulan kami dalam memajukan kaum perempuan dan pemberdayaan ekonomi keluarga diantaranya pembinaan UMKM, Rumah Keluarga Indonesia sebagai wadah pendidikan keluarga di setiap wilayah. Kami juga memfasilitasi titik titik senam untuk pembinaan kebugaran, serta pembinaan kerohanian melalui majelis taklim perempuan," ujar Marmiyati.

Selanjutnya, Ketua DPC PKS Bantul Susiawan Indramala turut menjelaskan bahwa PKS memiliki spirit menjadikan ketahanan keluarga sebagai pilar kemajuan bangsa. Pentingnya peran ibu serta perempuan mendapatkan perhatian khusus melalui pembinaan di BPKK DPC PKS Bantul.

"Pada peringatan Hari Ibu tahun 2022 ini, setelah melewati pandemi, kami mencoba menggerakan kembali ekonomi khususnya pelaku para ibu. Dalam hal ini, PKS membantu dalam hal internal dan eksternal, untuk eksternal ada penyediaan stand jualan untuk meningkatkan ekonomi di keluarga masing-masing," tambahnya.

Peni, salah satu anggota masyarakat yang hadir, mengatakan bahwa dia mengapresiasi kegiatan Hari Ibu yang diadakan oleh DPC PKS Bantul.

"Menurut saya kegiatan ini memotivasi ibu-ibu lain untuk saling mengingatkan dan menyemangati perannya masing masing di rumah dan masyarakat," kata Peni.

Kegiatan tersebut diawali dengan senam, dilanjutkan refleksi pembinaan hari Ibu dan pemberian apresiasi kepada semua peserta. Peserta tetap bersemangat meskipun ada perubahan situasi dan kondisi karena hujan deras.

Turut hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Kabupaten Bantul dari Fraksi PKS Sigit Nursyam Priyanto.


Berita Terkait

bantul
bpkk
hari ibu
partai keadilan sejahtera
pks