Lanjutkan Silaturahim Kebangsaan, PKS Maluku Minta Doa ke Imam Masjid Al Fatah Ambon

Ambon -- Agenda silaturahim kebangsaan PKS Maluku kali ini berkunjungi ke Kantor Masjid Raya Al Fatah Ambon, Jumat (28/05) setelah sebelumnya ke MUI, NU, dan Muhamadiyah Maluku.

Silaturahim ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahim dan meminta doa serta nasihat dari kiai dan ulama.

"Kehadiran kami disini, agar bisa bersilaturahim dengan bapak Imam serta pengurus masjid. Kiranya dengan kehadiran kami, dapat mempererat lagi tali silaturahim. Tentunya keinginan kami ialah ingin meminta doa, dan nasihat dari ulama, kiai, Imam Masjid Al Fatah," ungkap Abdullah Asis Sangkala, pemimpin rombongan yang juga ketua DPW PKS Maluku.

Wakil Ketua DPRD Maluku ini melanjutkan bahwa harapan PKS ke depan Al Fatah menjadi pusat kegiatan Islami, sehingga menambah syiar Islam di kota Ambon.

"Kami sangat berharap bahwa ke depan, Al Fatah bisa menjadi ikon dan pusat kegiatan Islami di kota Ambon, sehingga syiar Islam ini bisa terpublikasi secara baik," tutur Sangkala.

Menanggapi perihal kunjungan ini, Imam Masjid Raya Al Fatah Ambon R.R. Hasanussi sangat mengapresiasinya.

"Saya atas nama Yayasan dan jamaah Masjid Al Fatah Ambon, mengucapkan terima kasih atas kunjungan pengurus PKS Maluku. Di sela-sela kesibukan bapak-bapak bisa mengunjungi kami. Ini adalah bentuk kebaikan sangat besar. Semoga Allah memberi rahmat kepada kita tanpa henti," tutur Sang Imam.

Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Ketua Komisi A DPRD Provinsi Amir Rumra, Anggota DPRD Kota Ambon Saidna Azhar bin Taher, dan Anggota DPRD Maluku Tengah Musriadin Labahawa.