Hari Kedua Bimtek Sumbagut, Ketua FPKS DPR RI Tekankan Pentingnya Mengelola Amanah untuk Kesejahteraan Rakyat

Jakarta, – Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli Juwaini, menjadi narasumber dalam hari kedua Bimbingan Teknis (Bimtek) PKS BPW Sumbagut yang digelar di Hotel Ciputra, Jakarta, Selasa (4/2). Dalam kesempatan tersebut, Jazuli menyampaikan pentingnya pengalaman anggota dewan dalam mengelola amanah demi kesejahteraan masyarakat.

"Saya bangga dengan teman-teman, baik yang baru terpilih maupun yang terpilih kembali. Kita terpilih bukan karena ambisi pribadi, tetapi sebagai bentuk penugasan dari institusi partai untuk berjuang maksimal memperjuangkan kepentingan rakyat," ujar Jazuli.

Ia menegaskan bahwa Fraksi PKS DPR RI selalu memikirkan dan mendukung para anggota DPRD di tingkat kota, kabupaten, dan provinsi agar kekuasaan yang dimiliki dapat dikelola untuk kemaslahatan rakyat.

"Kita harus mengelola amanah ini dengan baik agar menghadirkan kesejahteraan bagi rakyat," tambahnya.

Jazuli juga mengingatkan para anggota dewan untuk menjaga amanah dan kepercayaan yang diberikan oleh struktur partai, kader, dan masyarakat. Menurutnya, kemenangan dalam pemilu bukan akhir dari perjuangan, melainkan awal dari kerja politik yang membutuhkan ketahanan dan stamina yang panjang.

"Menjaga amanah berarti mampu mengelola kekuasaan dengan baik. Jalankan tugas kedewanan dengan cara yang kreatif, inovatif, atraktif, dan substantif," tegasnya.

Acara Bimtek PKS BPW Sumbagut ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan wawasan para anggota DPRD Provinsi Kabupaten Kota dari PKS se Sumatera Bagian Utara dalam menjalankan tugasnya demi kepentingan masyarakat. PKS berkomitmen untuk terus menghadirkan kebijakan yang berpihak pada rakyat dan memastikan bahwa amanah yang diberikan dijalankan dengan penuh tanggung jawab.