Gubernur Aher Pimpin Shalat Berjamaah Pemain Persib

JAKARTA (19/10) - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) memimpin Sholat Maghrib dan Isya berjamaah Pemain Persib Bandung, sebelum memasuki area pertandingan Final Piala Presiden melawan kesebelasan Sriwijaya FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Ahad (18/10) malam. 

Aher tampak langsung memasuki ruang VVIP yang dijaga ketat setibanya di area pertandingan pada pukul 17.00. Ketua Badan Pembinaan Kepemimpinan Daerah DPP PKS itu sebelumnya mengenakan batik berwarna coklat, kemudian berganti jersey Persib yang dimodifikasi dengan tulisan di dada, "Bobotoh Jabar Kahiji." 

Kemudian Gubernur Aher menuju tempat duduk VVIP bersama sejumlah kolega. Diantaranya Dirut PT BJB Ahmad Irfan, Kapolri Jendral Badrodin Haiti, Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. Ketika tiba waktu Sholat Magrib, Aher langsung berpamitan dan bergegas menuju ruang ganti pemain Persib. 

“Setelah berwudhu, kita Sholat Maghrib berjamaah dengan dijamak takzdim Sholat Isya,” pesan Aher sebelum menjadi imam sholat berjamaah bersama para pemain Persib tersebut.

Mayoritas pemain dan manajemen Persib mengikuti sholat dengan membentuk tiga saf (barisan). Tampak pemain legendaris Persib, Firman Utina menjadi makmum persis di belakang Aher. Selepas sholat, Aher memimpin doa dengan harapan utama Persib bisa memenangkan pertandingan final.

“Sekiranya kalah pun, kami berharap Persib tetap diberi hidayah kelapangan dada. Syukur Alhamdulilah Persib bisa menang. Momen ini semoga bisa meningkatkan indeks kebahagiaan masyarakat Jabar," pungkasnya.

Keterangan Foto: Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (posisi imam sholat, paling kanan) memimpin doa bersama Pemain Persib sebelum memasuki area pertandingan Final Piala Presiden melawan kesebelasan Sriwijaya FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Ahad (18/10). 

Sumber: Humas Pemprov Jawa Barat