Event Nasional PKS Business Opportunity Expo (BOE) for UMKM 2021

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang merupakan salah satu bagian dari elemen bangsa, senantiasa terus berusaha untuk memberikan kontribusi yang terbaik bagi kemajuan bangsa dan negara Indonesia tercinta. Sebagai salah satu Partai Politik di Indonesia.

PKS sejak dulu dikenal sangat concern pada pelayanan rakyat di berbagai bidang, khususnya di sosial kemanusiaan dan juga pada pemberdayaan potensi keluarga serta masyarakat. Pada kepengurusan saat ini, di bawah kepemimpinan Ketua Majelis Syura Habib Dr. Salim Segaf al-Jufri dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu, PKS semakin menancapkan komitmen yang tinggi tidak hanya semakin menunjukkan jati diri sebagai Partai Pelayan Rakyat, tetapi juga PKS sebagai partai pemberdaya ekonomi kerakyatan.

PKS mengokohkan komitmen dirinya, bersama seluruh struktur, kader dan simpatisan, untuk mendukung dan memberdayakan para Pelaku UMKM secara nasional, agar semakin bangkit, ekonomi rakyat bergerak dan bergairah, sehingga Indonesia semakin tumbuh maju dan berdaya dengan kekuatannya sendiri dari kemandirian bangsa.

Berbagai program yang diluncurkan PKS untuk pemberdayaan ekonomi rakyat khususnya dalam hal ini UMKM, dipimpin oleh Bidang Pemberdayaan Jaringan Usaha dan Ekonomi Kader (BPJE) yang menyiapkan berbagai program-program terbaik secara nasional hingga ke jenjang struktur yang paling bawah. Salah satu program yang saat ini sedang berjalan adalah PKS Businees Opportunity Expo (BOE) for UMKM 2021, disebut dengan BOE.

Program BOE tahun ini dilakukan dengan konsep prototype event yang kemudian akan dijadikan contoh bagi semua DPD Kota dan Kabupaten yang di tahun berikutnya dilaksanakan secara lebih massif insya Allah. BOE memiliki tujuan utama menggairahkan pasar ekonomi lokal khususnya di tingkat kecamatan, menumbuhkan kepercayaan diri para Pelaku UMKM, Struktur PKS, Kader, Tokoh Masyarakat dan masyarakat luas, bahwa dengan kebersamaan, semangat gotong royong, insya Allah ekonomi Indonesia bisa tumbuh bergerak dan bangkit berdaya.

BOE juga memberikan dorongan semua elemen masyarakat semangat berkontribusi dan peduli bagi kemajuan UMKM. Dan PKS sangat meyakini, bahwa salah satu solusi terbaik bagi masalah ekonomi bangsa adalah dengan menumbuhkan semangat entrepreneurship di semua keluarga Indonesia. BOE tidak hanya menyediakan media bagi para UMKM untuk bisa memasarkan produknya, tapi juga menyediakan ladang yang cukup efektif untuk memperkenalkan UMKM lokal ke semua masyarakat secara massif dan dekat, dengan berbagai event panggung di dalamnya, yaitu; Presentasi Produk UMKM, Presentasi Peluang Bisnis (menjadi peluang bagi masyarakat yang ingin punya usaha, bisa bergabung di UMKM yang berkategori sociopreneur), dan Presentasi Peluang Investasi dan Pembiayaan Syariah. Pelaksanaan BOE ini dilaksanakan selama 14 hari sejak tanggal 10 – 24 Oktober 2021, secara Hybrid (Online dan Offline).

Konsep pelaksanaan dimaksimalkan secara online, dan untuk pelaksanaan offline mengacu pada disiplin protokol kesehatan Covid-19 hanya jika kondisi daerah tersebut memungkinkan untuk dilaksanakan secara offline. BOE tahun 2021 saat ini dilaksanakan oleh 23 DPD PKS Kota/Kabupaten, yaitu; 1. Jakarta Timur 9. Purbalingga 17. Gunungkidul 2. Jakarta Selatan 10. Tangerang Selatan 18. Purbalingga 3. Jakarta Barat 11. Kab. Bandung 19. Kota Tasikmalaya 4. Kota Bekasi 12. Palu 20. Banjarnegara 5. Kab. Bekasi 13. Yogyakarta 21. Bandar Lampung 6. Depok 14. Sleman 22. Palembang 7. Kota Bogor 15. Bantul 23. Makassar 8. Kota Karawang 16. Kulonprogo

Alhamdulillah, sejak pembukaan hingga berjalan sepekan ini. BOE mendapatkan sambutan yang sangat besar dari para Pelaku UMKM dan antusias yang tinggi dari masyarakat luas, terlihat dengan peminatan peserta UMKM BOE saat ini mencapai hampir 3000 UMKM, serta peminatan tinggi dari masyarakat untuk membeli produk-produk UMKM tersebut.

Dukungan yang besar juga datang dari banyak Tokoh Masyarakat di setiap lokal daerah, menjadikan BOE adalah program yang sangat dinantikan oleh semua masyarakat. Program PKS BOE ini adalah bagian dari Program Nasional #PKSdukungUMKM, dengan mengusung tema “Bersama PKS, UMKM Bangkit, Indonesia Berjaya”.

 Insya Allah, program pasca BOE dilanjutkan dengan berbagai program mentoring pendampingan UMKM, juga berbagai pelatihan pemberdayaan ekonomi rakyat, dengan konsep semangat gotong royong dimana semua elemen masyarakat turun membantu tumbuh dan berkembangnya UMKM, dan mengokohkan mindset entrepreneurship di masyarakat, agar Indonesia semakin mandiri, tumbuh dan berkembang hingga menjadi negara yang maju dan makmur sejahtera. Semoga semua ikhtiar ini , Allah swt berikan ridho dan keberkahan, serta memberi manfaat yang besar bagi bangsa dan negara Indonesiatercinta. Selama 10 – 24 Okt 2021.

AYO PINDAH BELANJA ke BOE – Borong Produk UMKM..!!