Dalam Suasana Santai, Anggota PKS Nongkrong Bersama Cabup Banggai Ma' Anti

Banggai - PKS Banggai memperkuat soliditas anggota PKS dengan menguatkan simpul kader dan struktur untuk menghadapi Pilkada Kabupaten Banggai 27 November 2024 mendatang.

Hal ini dilakukan dengan mengadakan pertemuan bersama anggota PKS Banggai dengan Calon Bupati (Cabup) yang diusung PKS Sulianti Murad atau yang biasa disapa Ma' Anti pada Ahad, (22/9/2024).

Selain dihadiri oleh Ma' Anti, kegiatan nongkrong yang bertempat di sebuah rumah makan ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Sulawesi Tengah dari Fraksi PKS Sri Atun.

Dalam sambutannya, Sri Atun menyampaikan komitmen PKS untuk totalitas memenangkan pasangan cakada yang telah diusung yaitu pasangan Sulianti Murad - Samsul Bahri Mang.

"Ketika kita memperjuangkan Ma' Anti maka kita memperjuangkan masyarakat Kabupaten Banggai. Kami dari PKS diinstruksikan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu untuk mengerahkan kekuatan penuh guna memenangkan pasangan Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang," ujar Sri Atun dalam sambutan pertama.

"Alasan PKS mendukung Ma' Anti tidak tiba-tiba. Kami meminta pendapat kepada kader, struktur dan tokoh-tokoh masyarakat. Ketika hasil syura memutuskan bahwa yang akan didukung adalah pasangan Ibu Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang, maka itu yang all out akan kita menangkan," ucap Ketua DPD PKS Banggai Rahmat Illahi.

Ma' Anti pun menyampaikan rasa salut dan hormatnya kepada PKS yang dikenal dengan militansinya. Ia juga memaparkan alasannya untuk maju dalam kontestasi Pilkada 2024.

"Saya sangat salut dan hormat kepada PKS atas militansinya. Ketika saya menerima rekomendasi di DPP PKS, presiden PKS menyampaikan langsung untuk memenangkan pasangan Sulianti Murad dan Samsul Bahri Mang," ujarnya.

"Alasan saya mau jadi bupati karena saya beberapa saat lalu sebelum bapak saya meninggal beliau menanyakan alasan saya mau jadi bupati padahal dengan mengurus perusahaan sudah cukup untuk membantu masyarakat. Saya hanya menjawab saya terpanggil untuk membantu masyarakat. Kalau melalui perusahaan kita membantu masyarakat sangat terbatas. Tapi kalau kita menjadi bupati maka lebih banyak masyarakat yang akan menerima manfaat," jelas Ma' Anti.

Acara nongkrong bersama Ma' Anti ini ditutup dengan penandatanganan kesepakatan bersama seluruh kader dan struktur PKS untuk memenangkan pasangan Sulianti Murad dan Samsul Bahri Mang menjadi Bupati & Wakil Bupati Banggai periode 2025-2030.