Antusiasme Anak Muda dalam Tim Data Verifikasi Parpol DPP PKS

Jakarta-- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bersiap mendaftarkan dokumen kepengurusan serta dokumen pendukung sebagai syarat pendaftaran peserta Pemilu 2024.

Ada hal menarik dalam proses persiapan dokumen pendaftaran peserta Pemilu yang dilakukan oleh PKS, terlihat deretan anak muda ikut terlibat dalam proses persiapan dokumen untuk memenuhi persyaratan pemilu 2024, pada Ahad (26/6/2022).

Fathan, salah satu yang terlibat dalam proses verifikasi dokumen kepesertaan Pemilu mengaku senang, bisa ikut andil dalam menyiapkan berkas persyaratan Pemilu untuk PKS, ia menyebut, kegiatan semacam ini secara tidak langsung mengenalkan proses politik bagi kaum muda.

"Senang ya ini pertama kali terlibat, paling tidak di sini kita tahu apa saja syarat syarat yang harus dipenuhi oleh partai politik untuk mengikuti Pemilu," ujar Fathan.

Sementara itu Wakil Sekretaris Jenderal DPP PKS, Muhammad Arfian menyebut Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah mendaftarkan dan mendapatkan akun Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) Pemilu 2024.

PKS, papar Arfian, sudah siap menjalankan proses pendaftaran sebagai calon peserta Pemilu 2024. Setelah tahapan mendapatkan akun SIPOL maka partai politik akan melakukan proses pengunggahan data keanggotaan dan dokumen kepengurusan.

"Kami sengaja melibatkan anak-anak muda untuk membantu Tim Verifikasi Parpol DPP PKS untuk menyiapkan dan mengunggah data ke SIPOL, terutama data-data keanggotaan. Dengan begitu kami berharap anak-anak muda kita lebih akrab dengan kerja-kerja terkait partai politik dan nantinya dapat berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan PKS yang lebih luas lagi," ujar Arfian.