1000 Orang Ikuti Kampanye Cuci Tangan Pakai Sabun

BANDUNG (16/10) – Sebanyak 1.000 orang mengikuti acara Kampanye Cuci Tangan Pakai Sabun di Halaman Gedung Sate, Bandung pada Jumat pagi (16/10). Acara ini digelar dalam rangka peringatan Hari Cuci Tangan Pakai Sabun se-Dunia Tahun 2015 tingkat Provinsi Jawa Barat, yang diperingati setiap tanggal 15 Oktober.

Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan bersama Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Barat Netty Prasetiyani Heryawan, Istri Wakil Gubernur Jawa Barat Giselawati Mizwar, dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat Alma Lucyati ikut serta dalam acara bertema “Tangan Bersih Pangkal Sehat” ini. Gubernur Ahmad Heryawan pun menyambut baik acara ini sebagai bagian dari upaya mencegah penyakit.

“Kita punya kewajiban bagaimana caranya supaya anak-anak dan seluruh masyarakat di Jawa Barat kalau cuci tangan pakai sabun, karena (cuci tangan) bisa 47 persen menghambat penyakit,” ungkap Gubernur yang akrab disapa Aher ini.

Aher pun berharap, dengan cuci tangan pakai sabun bisa menjadi kebiasan masyarakat di Jawa Barat dan dapat mengurangi orang untuk datang ke Puskesmas.

“Acara ini sederhana tetapi berdampak luas untuk kesehatan kita. Kalau masyarakat kita sebelum makan atau setelah berkegiatan mencuci tangan, maka akan menghindarkan kita dari penyakit,” kata Aher.

Aher berharap mencuci tangan dapat menjadi budaya di masyarakat dan mereduksi berbagai penyakit. “Mudah-mudahan dengan cara seperti ini bisa mereduksi penyakit, yang sakit kan berkurang, jadi nanti Puskesmas tidak akan banyak dikunjungi orang lagi,” tambah Aher.

Keterangan Foto: Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (paling kiri), Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Barat Netty Prasetiyani Heryawan (tengah), dan Istri Wakil Gubernur Jawa Barat Giselawati Mizwar (paling kanan) mengikuti praktik mencuci tangan pakai sabun bersama siswa sekolah di Halaman Gedung Sate, Bandung, Jumat (16/10).

Sumber: Humas Pemprov Jawa Barat