Tepati Janji Kampanye, Rusdi Haryadi Berikan Mobil Ambulans ke Masyarakat

Cikarang Barat - Salah satu anggota DPRD Kabupaten Bekasi Fraksi PKS membuat terobosan yaitu dengan meluncurkan Mobil Layanan Masyarakat, di Cikarang Barat, Selasa (07/01/2020).

Mobil tersebut di perkenalkan kepada masyarakat wilayah Cikarang Barat dan Cibitung di agenda kunjungan dapil. Kehadiran mobil layanan masyarakat harapannya dapat membantu warga masyarakat yang membutuhkan.

Rusdi Haryadi Anggota Legislatif sekaligus sekretaris Komisi IV DPRD Kabupaten Bekasi, tersebut mengungkapkan bahwa pelayanan mobil tersebut tidak hanya untuk mengantar orang sakit. "Mobil ini bisa digunakan untuk hal-hal lainnya seperti mengangkut bahan-bahan bantuan ke dalam berbagai kegiatan PKS, inti untuk semua kebutuhan masyarakat khususnya di wilayah Cikarang Barat dan Cibitung." Jelas Rusdi.

"Komitmen saya sebagai wakil rakyat keberadaan mobil layanan masyarakat, bisa gunakan tanpa dipungut biaya” ungkap Rusdi Haryadi saat mengenalkan mobil layanan masyarakat di agenda Resesnya.

Ia juga mengatakan bahwa selain gratis, mobil layanan masyarakat tersebut juga sudah disediakan pengemudinya.

Jadi masyarakat dapil 2 Cikarang Barat dan Cibitung tidak perlu lagi memikirkan cari supir, karena sudah sekalian disediakan. "Harapannya kontribusi kecil ini dapat membantu masyarakat mendapatkan sarana transportasi, terutama bagi yang memiliki dana terbatas,” ungkapnya lebih lanjut.

Rusdi, menjelaskan bahwa fungsi DPRD yang paling utama adalah fungsi legislasi, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan." Pengadaan mobil layanan masyarakat ini murni inisiatif pribadi yang berupaya memberikan pelayanan yang maksimal sebagai wakil rakyat," jelasnya

Selain mobil layanan masyarakat yang prakarsai Rusdi Haryadi. DPD PKS Kabupaten Bekasi juga telah memiliki mobil ambulance yang digunakan khusus untuk pelayanan warga yang sakit dan pengantaran jenazah.