Tekad Muhammad Kasuba untuk Bawa Perubahan Besar di Maluku Utara Sebagai Fondasi Utama Kemajuan Daerah
BACAN, JS – Dr. Hi Muhammad Kasuba, mantan Bupati Halmahera Selatan yang kini mencalonkan diri sebagai Gubernur Maluku Utara, menyampaikan tekadnya untuk membawa perubahan besar bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
Dalam orasi politiknya pada kampanye terbatas yang digelar di Lapangan Merdeka, Labuha, Senin malam (4/11/2024), ia berkomitmen menjadikan Maluku Utara lebih aman, sejahtera, dan berdaya saing.
Calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut tiga ini mendapat dukungan dari berbagai tokoh masyarakat. MK sapaan akrab Muhammad Kasuba, menyerukan bahwa Maluku Utara membutuhkan pemimpin yang berakar kuat dari wilayah yang telah membuktikan kemajuan dalam pembangunan, seperti Halmahera Selatan.
MK, yang pernah menjabat sebagai Bupati Halsel selama dua periode, menekankan pentingnya membangun ekonomi yang kokoh sebagai fondasi utama kemajuan daerah.
Ia menggarisbawahi dua sektor utama yang harus diperkuat: ekonomi tradisional, yakni perikanan dan pertanian, serta ekonomi industri. Menurutnya, Halmahera Selatan memiliki potensi besar yang dapat dioptimalkan melalui pendekatan ini.
“Saya akan mendorong investasi yang tidak hanya mengambil sumber daya alam kita, tetapi juga membangun industri pengolahan. Ini akan membuka lebih banyak lapangan pekerjaan bagi masyarakat kita,” tegas MK dalam orasinya.
Selain penguatan ekonomi, MK juga menyoroti pentingnya menjaga dan mengembangkan nilai-nilai lokal di tengah tantangan globalisasi. Untuk itu, ia memperkenalkan program “Pembinaan Aparatur Berbasis Nilai” yang bertujuan untuk mempersiapkan generasi muda yang mampu bersaing secara global tanpa melupakan identitas lokalnya.
Dukungan terhadap pencalonan Muhammad Kasuba dan Basri Salama semakin menguat berkat pengalaman dan visinya MK serta Basri Salama, yang dianggap mampu membawa Maluku Utara menuju perubahan signifikan. Banyak warga melihat rekam jejaknya sebagai modal berharga untuk mengubah daerah ini menjadi lebih sejahtera dan mandiri.
Pencalonan Kasuba menjadi sorotan karena harapannya untuk menghadirkan kepemimpinan yang mampu menjawab kebutuhan dan aspirasi masyarakat di seluruh penjuru Maluku Utara. (Red)
Sumber: JARUMSATU.COM