Sowan ke Ponpes Sunan Drajat Lamongan, Ketua PKS Jatim Dapat Nasehat dari KH Abdul Ghofur

Ketua PKS Jatim Irwan Setiawan Sowan ke Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat KH Abdul Ghofur
Ketua PKS Jatim Irwan Setiawan Sowan ke Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat KH Abdul Ghofur

Lamongan - Ponpes Sunan Drajat tidak hanya menghidupkan keilmuan, namun juga menguatkan perekonomian. Hal itu disimpulkan Ketua DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan seusai sowan ke pengasuh Pondok Pesantren (PP) Sunan Drajat Prof. Dr. KH. Abdul Ghofur.

Irwan bersilaturahim dengan KH Abdul Ghofur pada Kamis, (3/11/2022). Ia mengaku tidak hanya mendapat banyak nasehat namun juga mendapat ilmu tentang bagaimana menggerakkan perekonomian rakyat..

KH Abdul Ghofur menjelaskan bahwa PP Sunan Drajat terus berkembang hingga saat ini. Jumlah total santrinya hampir 16.000 yang ada di semua jenjang pendidikan yang ada di lokasi ponpes.

Jenjang pendidikan di PP Sunan Drajat tergolong sangat lengkap, mulai dari TK, Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, SMP Negeri Sunan Drajat, Madrasah Aliyah Ma’arif Sunan Drajat, SMK Perkapalan, Penerbangan, dan Pertanian.

Di tingkat universitas, ada Institut Sunan Drajat (INSUD) yang tahun ini akan menjadi Universitas Sunan Drajat (UNSUD).

Kiai Ghofur menjelaskan bahwa Pondok Pesantren Sunan Drajat memiliki tanah seluas 160 hektar, 10 hektar digunakan untuk pendidikan, sisanya digunakan untuk mengembangkan bidang ekonomi.

PP Sunan Drajat memproduksi air mineral dengan merk Aidrat, juga memproduksi garam dengan merk Samudra Sunan Drajat (SSD), memiliki supermarket, pabrik kapal, penambangan batu, kayu, budidaya ikan, udang, dan seterusnya.

“Nang dunyo sepisan kudu manfaat. Khoirunnaas anfauhum linnaas. Kudu pinter ngaji ijazah negeri, nduwe bondo iso bantu pendidikan,” ujar Kiai Ghofur setelah Irwan meminta nasihat.

Irwan dan rombongan DPD PKS Lamongan kemudian diajak berkeliling ke seluruh pondok dengan menggunakan mobil khusus. Rombongan juga mengunjungi beberapa pabrik milik PP Sunan Drajat.

“Ponpes ini lengkap. Kami di PKS harus belajar banyak hal dari sini, bagaimana terus berbuat dan bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Irwan.

Hal ini, Irwan melanjutkan, karena saat ini semua elemen yang ada di PKS harus mewujudkan visi PKS sebagai partai Islam rahmatal lil alamin yang kokoh dan terdepan untuk melayani rakyat dan NKRI.

“Kami melihat di Pondok Pesantren Sunan Drajat ini Semua ada, pengembangan ilmu, ekonomi, pemberdayaan masyarakat, subhanallah,” ujar Irwan.

Irwan kemudian menyampaikan kepada Kiai Ghofur bahwa pengurus DPD PKS Lamongan akan terus melanjutkan silaturahim.

“Kami butuh nasihat dan doa selalu yai. Butuh juga belajar banyak dari kiai dan Ponpes Sunan Drajat,” pungkas Irwan.