Profil Amir Liputo, Kader PKS yang Cetak 'Hattrick' di DPRD Sulawesi Utara
MANADOKU.COM - Hi. Amir Liputo, SH, adalah salah satu figur penting di DPRD Sulawesi Utara, setelah mencatat sejarah dengan menjadi anggota dewan untuk tiga periode berturut-turut.
Berkiprah dalam politik melalui Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Amir Liputo terus menunjukkan dedikasinya terhadap masyarakat Sulawesi Utara. Moto hidupnya, "Ridho Allah SWT Kunci Sukses Hidup," mencerminkan prinsip dan ketulusan yang ia pegang dalam menjalankan tugasnya.
Meski mencatat hattrick sebagai Anggota DPRD Sulawesi Utara plus dua periode di DPRD Manado, Aba Amir tetap hidup sederhana. Bahkan, istrinya saat ini diketahui tetap menjadi pedagang kecil di pasar tradisional Bailang dan Bersehati.
Adapun ketiga anaknya sukses dalam memimba ilmu. Anak sulungnya saat ini menjadi PNS di BPOM Palu sebagai apoteker, anak kedua berkarir di BSG, dan anak bungsunya saat ini sedang melanjutkan studi di Fakultas Kedokteran Unsrat Manado.
Rata-rata anaknya adalah lulusan pesantren yang hafal Alqur'an.
Berikut ini adalah profil singkat Hi. Amir Liputo, mulai dari perjalanan hidup dan karier hingga kiprah politiknya.
Perjalanan Hidup dan Karier Amir Liputo lahir dari keluarga dengan latar belakang yang beragam. Ayahnya berasal dari Gorontalo, sedangkan ibunya berasal dari Sangihe Talaud.
Setelah menamatkan pendidikan di SPMA Limboto, Gorontalo, Amir merantau ke Manado untuk mencari peruntungan di bidang transportasi darat. Selain itu, ia aktif dalam berbagai organisasi, terutama yang berhubungan dengan ormas Islam.
Beberapa jabatan penting yang pernah ia emban antara lain Ketua OSIS, Ketua Remaja Masjid, dan Ketua BKM Masjid. Dia juga menjadi salah satu instruktur pembimbing haji dan Umroh bersertifikat dari UIN Sunan Kalijaga dan Kementerian Agama RI.
Tidak hanya itu, Aba Amir, sapaan akrabnya, juga dipercaya menduduki posisi strategis dalam organisasi KKIG Sulut, dan sekarang ini sedang menjabat Ketua KKIG Kota Manado.
Di samping kiprahnya di organisasi masyarakat, Amir Liputo juga terlibat dalam kepemimpinan keagamaan. Ia pernah menjabat sebagai Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Manado, Ketua LPTQ Manado, dan Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulut.
Kontribusinya dalam bidang keagamaan dan masyarakat menjadi fondasi kuat bagi karier politiknya.
Kiprah Politik
Amir Liputo memulai karier politiknya di DPRD Manado pada tahun 2004-2009, kemudian melanjutkan masa jabatan di periode 2009-2014.
Kiprah politiknya berlanjut hingga tingkat provinsi ketika ia terpilih menjadi anggota DPRD Sulawesi Utara pada periode 2014-2019 dan 2019-2024.
Kini, ia kembali terpilih untuk periode 2024-2029, menjadikannya salah satu politikus yang berhasil mencatat hattrick di DPRD Sulut.
Pengabdiannya selama tiga periode ini menjadi bukti nyata kepercayaan masyarakat kepada Amir Liputo. Dengan latar belakang yang kuat di bidang organisasi dan kepemimpinan, ia menjadi salah satu tokoh politik yang disegani di Sulawesi Utara.
Sumber: MANADOKU.COM