PKS Dorong Penurunan Presidential Treshold, Habib Aboe: Soal Koalisi Urusan Lain

dok: Donny/PKSFoto
dok: Donny/PKSFoto

Jakarta -- Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Bakar Alhabsyi menyebutkan dukungan PKS terhadap penurunan presidential treshold untuk Pemilu 2024.

"Problema PT ini berat ya. Ini tinggi sekali. Kita juga mendorong adanya penurunan PT. Intinya PKS termasuk yang mendorong penurunan PT agar jumlah pasangan calonnya (capres-cawapres) jangan terbatas. Kalau PT kecil, alternatifnya banyak," tutur Habib Aboe dalam acara live di channel youtube Refly Harun, Rabu (08/06/2022).

Habib Aboe menambahkan membentuk koalisi memang tidak mudah karena angka PT yang tidak wajar dalam demokrasi.

"Angka PT ini harus dikurangi. Kalau angka PTnya tinggi maka capresnya sedikit, jadi kan bingung kita mencari koalisinya. Keterbelahan masyarakat nya juga makin tinggi. Maka PKS juga akan berusaha membuat poros 3," ucap Habib Aboe.

Habib Aboe meneruskan soal dengan siapa PKS akan berkoalisi itu persoalan tersendiri sebab PKS juga sangat luas dalam berpolitik.

"Soal koalisi ini masalah tersendiri. PKS sangat luas dalam berpolitik. Untuk PKB, kita memiliki titik temu yang banyak dengan PKB,

Pergi ke Ancol naik kopaja
Ongkos dibayar saat telah tiba
PKS siap berkoalisi dengan siapa saja
Terutama dengan mereka yang selalu setia," ujar Habib melanjutkan dengan pantunnya.