PKS DIY Lantik Dewan Pakar PKS se-DIY

PKS DIY Lantik Dewan Pakar PKS se-DIY
PKS DIY Lantik Dewan Pakar PKS se-DIY
Sabtu (12/11) - Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) PKS DIY menggelar Pelantikan Dewan Pakar PKS Wilayah dan Daerah se-DIY di Hotel Burza, Sabtu, (12/11/2022).
 
Dewan Pakar dipilih baik dari anggota PKS maupun dari luar PKS yang memiliki keahlian atau kepakaran dalam masyarakat dan dibutuhkan oleh PKS dalam mensukseskan agenda-agendanya.
 
Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) PKS DIY, Dwi Budi Utomo dalam sambutannya menjelaskan tentang keberadaan Dewan Pakar.
"Secara keseluruhan, Dewan Pakar seluruh DIY ada 30 orang, Bapak dan Ibu Dewan Pakar adalah mitra dari Majelis Pertimbangan baik yang di tingkat Kabupaten Kota maupun Wilayah," ujar Dwi.
 
Sementara itu, Ketua DPW PKS DIY, Agus Mas'udi dalam sambutannya menyampaikan kondisi PKS DIY saat ini.
"Pada Pemilu 2019 PKS DIY berhasil mendapatkan 11% suara, sedangkan di tingkat provinsi kita berhasil memperoleh 7 kursi anggota Dewan dan menjadi peringkat ke-2, tapi jarak dengan peringkat pertama masih sangat jauh", terang Agus Mas'udi.
"Oleh sebab itu PKS DIY membutuhkan bantuan dan peran Bapak Ibu Dewan Pakar semua," lanjut sosok yang akrab dipanggil Gus'ud ini.
 
Dalam sambutannya Gus'ud juga berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada Dewan Pakar karena bersedia bergabung bersama PKS.
"Saya sering mendapatkan saran dan masukan untuk PKS dari banyak pihak, tapi ketika diminta untuk sekalian gabung saja dengan PKS banyak yang tidak bersedia. Makanya kami sungguh mengapresiasi Bapak Ibu bersedia untuk bergabung ke PKS dengan menjadi Dewan Pakar," pungkas Gus'ud.
 
Turut hadir Ketua DPP Bidang Pembinaan Wilayah (BPW) Jatijaya yang mencakup Jawa Timur, Jawa Tengah, dan D.I. Yogyakarta Abdul Fikri Faqih.
Dalam arahannya Fikri Faqih menyampaikan DIY sudah "pecah telor".
"Diantara DPTW yang ada di wilayah Jatijaya yang sudah menyelesaikan pelantikan Dewan Pakar di semua tingkatannya baru DIY ini," ungkap Fikri.
 
Terkait keberadaan Dewan Pakar, Fikri berharap dapat menyelesaikan kendala-kendala yang ada, salah satunya terkait kendala komunikasi dengan masyarakat.
"Semoga Dewan Pakar bisa menjadi kanal atau sarana untuk membantu komunikasi dengan masyarakat", pesan Fikri Faqih.