Berita PKS
Ketika Pimpinan PKS Menikmati Bakso Sony
20 Aug 2017 | 16:51 WIB
Share: Facebook Twitter WhatsApp Telegram
BANDAR LAMPUNG - Bakso Sony telah menjadi salah satu kuliner 'wajib' saat berkunjung ke Lampung. Tak lengkap rasanya jika bertandang ke Sai Bumi Ruwa Jurai tapi tak mencicipi bakso yang satu ini.
Demikian pula, Wakil Ketua Majelis Syura PKS, Hidayat Nurwahid. Dalam kapasitasnya sebagai Wakil Ketua MPR RI, setelah menjadi pembicara pada Sosialisasi 4 Pilar MPR di Pondok Rimbawan, Ahad (20/8/2017), menyempatkan mampir ke Bakso Sony Sonhaji 1 di Jalan WR Monginsidi. Pria asal Klate ini sengaja mencicipi bakso legendaris itu sebelum bertolak ke Bandara Raden Inten, Lampung Selatan.
Di Bakso Sony 1, HNW ditemani Ketua DPP Wilda Sumbagsel, Gufron Azis Fuadi, Ketua Umum PKS Lampung, Ahmad Mufti Salim beserta jajaran Pimpinan PKS Lampung lainnya.
Ketua Umum PKS Lampung, Ahmad Mufti Salim, menuturkan bahwa ketika menunggu pesanan baksonya terhidang di mejanya, HNW bercerita kalau Bakso Sony ini mirip dengan bakso yang ia sering nikmati di kampung halamannya di Klaten. Namun, bedanya lebih terasa bumbu dan rasa baksonya.
"Beliau pertama kali menikmati bakso sony saat kunjungan kerja DPR beberapa waktu lalu di Lampung. Khusus hari ini, beliau ingin mengulang kenikmatan menyantap bakso sony bersama pengurus dan pimpinan PKS Lampung," tutur putra tokoh NU Lampung Tengah ini.
Setelah menikmati semangkuk bakso sony bersama kerupuk, HNW bergegas menuju arah kasir dan memesan tiga paket bakso mentah beku untuk dibawa sebagai oleh-oleh ke Jakarta.
Berita Terkait
Berita Terbaru
Fraksi PKS Gelar Konsolidasi Nasional : PKS Semakin Kokoh Menjadi Pembela dan Pelayan Rakyat
31 May 2023 - 10:16 WIB
PKS: Pemohon Uji Materi Proporsional Tertutup tak Memiliki Legal Standing dan Cacat Formil
31 May 2023 - 07:24 WIB
Sekjen PKS Harap Putusan MK tak Timbulkan Keresahan
30 May 2023 - 09:15 WIB
PKS Nilai PP 26 Tahun 2023 Merusak Laut dan Rugikan Nelayan
30 May 2023 - 08:31 WIB