Anak Muda Berbondong-bondong Hadiri Ngaji Budaya PKS

Ngaji Budaya yang digelar Bidang Senbud DPP PKS menghadirkan konten kreator seperti Bang Ijal, Dodi Hidayatullah dan Ustadz Bendri Jaisyurrahman di kantor DPP PKS, Jumat (18/1) (Donny/PKSFoto)
Ngaji Budaya yang digelar Bidang Senbud DPP PKS menghadirkan konten kreator seperti Bang Ijal, Dodi Hidayatullah dan Ustadz Bendri Jaisyurrahman di kantor DPP PKS, Jumat (18/1) (Donny/PKSFoto)

Jakarta (19/01) -- Ada yang beda di Kantor DPP PKS malam kemarin, Jum'at (18/01/2019). Puluhan anak-anak muda berbondong-bondong memadati aula Kantor DPP PKS untuk mengikuti acara Ngaji Budaya PKS.

Wakil Ketua Bidang Seni dan Budaya DPP PKS, Mabruri sampaikan selain jumlah pesertanya yang membludak hingga memenuhi seluruh area di lantai 1 Kantor DPP PKS, ia juga merasa senang dengan antusiasme para peserta dalam menyimak materi yang disampaikan oleh seluruh narasumber.

"Ini acara ngaji budaya paling luar biasa, pertama yang datang anak milenial semua, kedua antusiasme mereka untuk bisa menjadi conten creator yang baik itu sangat terlihat dan narasumbernya juga inspiratif semua," tutur Mabruri.

Mabruri berharap, seluruh peserta yang hadir dapat mengaplikasikan ilmu yang sudah didapatnya dari seluruh narasumber.

"Semoga mereka bisa mengaplikasikan ilmu-ilmu yang sudah didapatnya ya. Saya kira satu hal yang baik untuk kita, untuk kader-kader muda PKS, insyaAllah juga untuk anak-anak Indonesia," ungkap Mabruri.

Sejalan dengan itu, pemilik akun @bangijal_tv, M Rijal Mulyana juga mengingatkan kepada seluruh peserta untuk memaksimalkan waktu dengan hal-hal yang bermanfaat.

"Anak-anak muda, saya juga masih muda, hehe. Maksimalkan waktunya, jangan buang-buang waktu, nongkrong boleh buat video boleh, itu positif. Jangan banyak main, main sekadarnya saja, jangan lupa shalat sama ngaji," kata lelaki yang akrab disapa Bang Ijal ini.