Fotografer: Donny
#BERITAFOTOPKS | Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengunjungi Pulau Penyengat, Tanjung Pinang, Kepulauan Riau (Kepri), Senin (26/6/2023). Menggunakan becak motor (bentor) Syaikhu bersama rombongan ziarah ke makam Bapak Bahasa Raja Ali Haji dan beberapa Makam pembesar kerjaan lainnya, seperti Raja Hamidah (Engku Putri) yang merupakan permaisuri Sultan Mahmud Shah III. Raja Ali Haji seorang Pahlawan Nasional, juga pujangga kerajaan yang menjadi peletak dasar Bahasa Indonesia yang dikenal sebagai pengarang Gurindam 12. Raja Ali Haji sendiri merupakan cucu dari Raja Haji Fisabilillah, seorang berdarah Bugis yang pernah menjabat sebagai Yang Dipertuan Muda (YDM) di Kesultanan Riau Lingga. Pada kesempatn ini juga, Syaikhu bersama tokoh setempat membaca Gurindam 12, dan mengunjungi Istana Kantor Kerajaan Penyengat.
Foto Lainnya
FOTO : Mudik Gratis PKS, Habib Salim: Senyum Pemudik adalah Kebahagiaan Kita Semua
28 Mar 2025 - 16:20 WIB
FOTO : PKS Berangkatkan 4.000 Pemudik dalam Program Diantar PKS Pulang Kampung
28 Mar 2025 - 16:11 WIB
FOTO : Das'ad Latif: PKS Harus Menjadi Pelopor Islam yang Rahmatan Lil Alamin
23 Mar 2025 - 20:49 WIB
FOTO : Presiden PKS Ajak Masyarakat Perkuat Nilai-nilai Religius di Momen Nuzulul Quran
23 Mar 2025 - 20:39 WIB
FOTO : PKS Gelar Peringatan Malam Nuzulul Quran dengan Khataman dan Tausiyah Ustaz Das'ad Latif
23 Mar 2025 - 20:27 WIB