Fotografer: Humas Sulawesi Tenggara
#BERITAFOTOPKS | Kendari -- Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyelenggarakan Upacara HUTRI 77, bertempat di halaman kantor DPTW PKS Sulawesi Tenggara Jl Taman Suropati Kecamatan Mandonga, Kota Kendari Rabu 17 Agustus 2022. Peserta upacara adalah perwakilan dari pengurus DPW, DPD Kota Kendari dan DPC, bertindak sebagai Inspektur Upacara Yaudu Salam Ajo, S.Pi Ketua DPW PKS Sultra. Komandan upacara Rasyidi Iskandar Ketua KKO, serta pembaca proklamasi adalah Ir. Sunarko Ketua BP3 DPW PKS Sultra. Petugas pengibar bendera 3 pemuda bernama Ikhwal, Ahmad dan Amin, dan MC oleh Mardani. Upacara juga diikuti oleh 3 pemenang dalam lomba baca proklamasi yang sudah diselenggarakan 14 Agustus lalu, yaitu Fatmawati (Juara 1), Lasarudin (Juara 2) dan Sabarudin Jasru (Juara 3). Dalam Amanat Inspektur Upacara Ketua DPW membacakan Amanat Presiden PKS H. Ahmad Syaikhu, "Tema umum peringatan hari kemerdekaan tahun ini secara nasional adalah PULIH LEBIH CEPAT, BANGKIT LEBIH KUAT. Sebagai bangsa, kita sangat bersyukur mampu melewati pandemi Covid-19 dengan baik. Secara khusus, PKS menetapkan tema PATRIOT PELAYAN RAKYAT pada peringatan hari kemerdekaan Indonesia tahun ini. Tema ini sejalan dengan Pasal 3 ayat 1 Anggaran Dasar PKS, yang menyatakan "Partai bercirikan aklak mulia, inovatif, patriotik dan pelayanan". Aklak mulia dan pelayanan merupakan karakter yang dibutuhkan dalam interaksi sesama manusia. Inovatif menjadi prasarat bagi kemajuan bangsa, sementara sikap patriotik menunjukkan kesiapan untuk berjuang dan berkorban demi tujuan luhur". "Semoga pada HUT Kemerdekaan ke-77, bangsa Indonesia mampu menjadi bangsa yang dapat pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat dan mendapat keridhoan Alloh SWT" lanjutnya. Di akhir Amanat Inspektur upacara membacakan sebuah pantun; Sungguh indah alam pedesaan Hamparan sawah bak permadani Melalui peringatan Hari Kemerdekaan Kokohkan jiwa patriotik & melayani Tampak seluruh peserta upacara mengikuti dengan khidmat sampai akhir upacara ditengah rintik-rintik hujan gerimis.
Foto Lainnya
FOTO : Mudik Gratis PKS, Habib Salim: Senyum Pemudik adalah Kebahagiaan Kita Semua
28 Mar 2025 - 16:20 WIB
FOTO : PKS Berangkatkan 4.000 Pemudik dalam Program Diantar PKS Pulang Kampung
28 Mar 2025 - 16:11 WIB
FOTO : Das'ad Latif: PKS Harus Menjadi Pelopor Islam yang Rahmatan Lil Alamin
23 Mar 2025 - 20:49 WIB
FOTO : Presiden PKS Ajak Masyarakat Perkuat Nilai-nilai Religius di Momen Nuzulul Quran
23 Mar 2025 - 20:39 WIB
FOTO : PKS Gelar Peringatan Malam Nuzulul Quran dengan Khataman dan Tausiyah Ustaz Das'ad Latif
23 Mar 2025 - 20:27 WIB