Fotografer: Agusti E, Rirn A & Rosita/PKS Foto
#BERITAFOTOPKS | Karimun -- DPD PKS Karimun menggelar aksi flash mob untuk menolak kebijakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), Ahad, (11/9/2022). Dalam aksinya, para kader PKS berjejer di sejumlah pinggir ruas jalan kawasan Tugu MTQ Costal Area Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau. Sambil membentangkan poster bertuliskan berbagai penolakan harga BBM mereka juga melakukan orasi. "PKS menolak kenaikan harga BBM subsidi! Jangan bikin rakyat tambah sengsara!" Begitu bunyi spanduk yang mereka bentangkan. Ketua DPD PKS Karimun Suyadi mengatakan bahwa dengan adanya aksi ini, diharapkan pemerintah dapat terketuk hatinya sehingga membatalkan kenaikan harga BBM. Ia menilai, kebijakan pemerintah ini sangat membebani rakyat. "Kita melakukan edukasi kepada masyarakat bahwa masih ada partai yang dengan tegas menolak kebijakan pemerintah menaikan BBM yang merugikan ekonomi masyarakat tersebut." ujar Suyadi. Lebih lanjut Suyadi mengatakan kenaikan harga BBM bersubsidi di tengah kondisi ekonomi yang belum stabil, justru akan memicu naiknya harga berbagai kebutuhan seperti sembako, tarif angkutan transportasi, serta akan berdampak sangat signifikan terhadap berbagai sektor lainnya.
Foto Lainnya
FOTO : Mudik Gratis PKS, Habib Salim: Senyum Pemudik adalah Kebahagiaan Kita Semua
28 Mar 2025 - 16:20 WIB
FOTO : PKS Berangkatkan 4.000 Pemudik dalam Program Diantar PKS Pulang Kampung
28 Mar 2025 - 16:11 WIB
FOTO : Das'ad Latif: PKS Harus Menjadi Pelopor Islam yang Rahmatan Lil Alamin
23 Mar 2025 - 20:49 WIB
FOTO : Presiden PKS Ajak Masyarakat Perkuat Nilai-nilai Religius di Momen Nuzulul Quran
23 Mar 2025 - 20:39 WIB
FOTO : PKS Gelar Peringatan Malam Nuzulul Quran dengan Khataman dan Tausiyah Ustaz Das'ad Latif
23 Mar 2025 - 20:27 WIB