PKS Sumbar Lolos Verifikasi Internal

PKS Sumbar Adakan Verifikasi Internal
PKS Sumbar Adakan Verifikasi Internal

Tim Supervisi Verpol DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melakukan kunjungan ke DPW PKS Sumatera Barat pada Sabtu, 23 Juli 2022 yang dihadiri oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Bidang Program dan Isu Strategis Iie Sumirat Sundana bersama Wasekjen Bidang Komunikasi Publik Ahmad Fathul Bari.

Tujuan tim supervisi ini adalah untuk memastikan kesiapan struktur dan kepengurusan partai mulai DPW, DPD hingga DPD.

"Alhamdulillah setelah melakukan verifikasi internal DPW PKS Sumatera Barat maka kami optimis PKS Sumatera Barat siap untuk mengikuti verifikasi partai politik", ujar Iie Sumirat Sundana.

"Insya Allah setelah kami lakukan pengecekan berkas verpol maka kami nyatakan DPW PKS Sumatera Barat lolos verifikasi internal dan siap mengikuti verifikasi administrasi yang akan dilakukan oleh KPU", tambahnya lagi.

Dalam kesempatan ini tim supervisi verpol DPP PKS juga didampingi oleh Sekretaris Bidang Pembinaan Wilayah Sumatera Bagian Utara Teguh Sahono, Wakil Ketua DPW PKS Sumatera Barat Ulyadi, Sekretaris DPW PKS Sumatera Barat Rahmat Saleh, Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah Irsyad Syafar, dan Ketua Dewan Syariah Wilayah Zul Adli.