Pimpinan PKS Silaturahim ke Kediaman HRS, Habib Salim: 3,5 Tahun Menahan Rindu

Ketua Majelis Syura PKS Habib Salim Segaf Aljufri bersama Jajaran Pimpinan PKS bersilaturahim dengan Habib Rizieq Shihab di kediamannya, Jakarta, Rabu (11/11) (Alris/PKSFoto)
Ketua Majelis Syura PKS Habib Salim Segaf Aljufri bersama Jajaran Pimpinan PKS bersilaturahim dengan Habib Rizieq Shihab di kediamannya, Jakarta, Rabu (11/11) (Alris/PKSFoto)

Jakarta -- Ketua Majelis Syura PKS Habib Salim Segaf Aljufrie mengungkapkan kerinduannya atas kepulangan Habib Rizieq Shihab ke Tanah Air.

Cucu pahlawan nasional ini mengungkapkan rasa syukur, Habib Rizieq bisa kembali berkumpul dan bersilaturahim dengan umat dan elemen bangsa di Tanah Air.

"Kita semua bersyukur dengan kehadiran beliau. Selama 3,5 tahun kita menahan rindu," ungkap Habib Salim dalam Silaturahim Jajaran Pimpinan PKS dengan Habib Rizieq Shihab di Jakarta, Rabu (11/11/2020).

Lewat syair, Habib Salim menyenandungkan kerinduannya kepada Habib Rizieq "Apakah ada gerangan yang mau meminjamkan sayapnya, aku harapkan dengan sayap itu aku bisa terbang menemui yang aku cintai," imbuh Habib Salim menggunakan syair masyhur.

Habib Rizieq pum tersenyum tersipu malu. Ia dan beberapa pengurus FPI menyambut hangat kehadiran PKS. Imam Besar FPI Habib Rizieq mengapresiasi kehadiran PKS di kediamannya Petamburan Jakarta Pusat.

"Saya mengapresiasi kehadiran Partai Keadilan Sejahtera yang menyediakan diri bersilaturahim. Jazakumullah ahsanal jaza'. Mudah-mudahan silaturahim ini akan memperkuat persaudaraan diantara kita dan bisa membangun kerja sama," papar dia.

Habib Rizieq menyebut, diperlukan kolaborasi antarelemen bangsa agar bisa berkontribusi dalam pembangunan Indonesia.

"Untuk membangun bangsa ini kita semua harus saling menghormati, saling menghargai dalam rangka untuk membangun persatuan-persatuan bangsa," tuturnya.