Nasihat KH Abdur Rasyid: Jaga Kalimat Tauhid

Pimpinan Perguruan Asy-Syafi'iyah KH Abdur Rasyid Abdullah Syafii di kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Ahad (13/1) (Faruq/PKSFoto)
Pimpinan Perguruan Asy-Syafi'iyah KH Abdur Rasyid Abdullah Syafii di kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Ahad (13/1) (Faruq/PKSFoto)

Jakarta (13/1) -- Dalam momen Maulid Nabi Muhammad Saw yang digelar Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Pimpinan Perguruan Asy-Syafi'iyah KH Abdur Rasyid Abdullah Syafii membagikan pesan tentang pentingnya kalimat tauhid.

"Belakangan ini, geger di Indonesia dengan (pembakaran bendera) kalimat tauhid, maka hikmahnya luar biasa. Maka dari itu kepada bapak-bapak, saya sangat menganjurkan di rumah, kiranya ada bendera ar-rayah, bendera dasarnya hitam tulisannya putih ataupun al-liwa', kainnya putih tulisannya hitam. Bertuliskan laailaha illa Allah, muhammad rasulullah," pesan ulama Jakarta ini, Ahad (13/1/2019).

Penerus dakwah dari KH Abdullah Syafii ini berharap hal itu dapat meningkatkan kecintaan umat kepada kalimat tauhid. Sehingga peristiwa pembakaran bendera tauhid tidak lagi terjadi.

"Mari di rumah tangga kita ada bendera tersebut untuk selalu dipandang oleh kita, istri kita dan anak-anak kita. Semoga saja dengan demikian, semakin bertambah cinta kita dengan kalimat tauhid dan nanti ketika akhir hayat nanti, lidahnya mudah digerakan mengucapkan kalimat tauhid," katanya.

Pada kesempatan itu, KH Abdurrasyid juga membagikan kenang-kenangan berupa bendera tauhid kepada habib, ulama, tokoh dan jajaran pengurus DPP PKS yang hadir dalam acara tersebut.