Dapur Umum PKS Sulut Sajikan Menu Sate Ayam untuk Korban Banjir

Manado (24/1) -- Hari Ahad kemarin Dapur Umum PKS Sulut menyiapkan sajian spesial berupa sate ayam untuk makan malam para korban banjir dan longsor yang terjadi di Manado beberapa waktu lalu.

Nampak aktivitas mempersiapkan sate sebelum dibakar, aktivitas ini dipimpin kepala dapur umum yang sekaligus Ketua BPKK (Bidang Pembinaan dan Ketahanan Keluarga) DPW Sulut, Aminah Laendre.

"Diharapkan menu spesial ini mengurangi sedikit duka dari masyarakat yang menjadi korban banjir dan tanah longsor Manado," ungkap Aminah.

Hingga hari ini (25/1) PKS Sulut telah menyalurkan nasi bungkus kepada korban banjir pertama dan kedua sebanyak 15 ribu bungkus di hampir semua titik banjir dan tanah longsor di Manado.

"Kami berupaya semaksimal mungkin walaupun tak mudah masuk ke semua titik tersebut, sehingga lebih dari 15 ribu nasi bungkus telah kami sebarkan dari olahan beberapa posko Dapur Umum PKS dan juga dari donatur dan mitra yang dititipkan lewat Tim Kepanduan PKS," terang Iswan.

Penyaluran secara langsung ditugaskan kepada Aleg PKS yang dipimpin H. Amir Liputo bersama Sekrrtaris MPW Farist Suharyo, Ketua DPD Hasan Syafi'i, Aleg Manado dr. Suyanto Yusuf, Nur Amalia dan semua struktur dari level DPD, DPC bahkan beberapa DPRa.

PKS dari tingkat pusat hingga ranting berkomitmen hadir menemani rakyat dalam menghadapi musibah di negeri ini dan akan terus berupaya membantu melayani kebutuhan mereka.

Paket sembako juga telah disebarkan sejak Sabtu kemarin dan masih berlangsung oleh aleg-aleg PKS. Semua elemen PKS di Manado telah berupaya maksimal, tetapi karena korban yang sangat banyak maka tidak dapat terjangkau secara keseluruhan.

Amir Liputo mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh tim relawan di tingkat cabang dan ranting yang tak jemu bekerja, para mitra donatur yang menitipkan pada kami semua kebaikan melalui PKS Manado.

"Terimakasih atas kerja-kerja relawan di tingkat cabang dan ranting. Serta seluruh mitra donatur yang menitipkan kebaikannya melalui PKS. Serta tim Kepanduan yang all out hingga ke semua titik bencana tanpa lelah," ucap Amir.

Semoga bencana di Negeri ini segera berlalu.