BPKK PKS Tangsel Peringati Harganas 2022

Tangsel (29/6/2022) - Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tangerang Selatan (Tangsel) menyelenggarakan peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2022 di Aula Teras Tangsel, Rabu (29/6/2022). 

Dihadiri oleh Ketua DPD PKS Tangsel Dadang Darmawan, Anggota Fraksi PKS DPRD Provinsi Banten Budi Prajogo, Anggota Fraksi PKS DPRD Kota Tangerang Selatan Shanty Indriaty dan Sri Lintang Rosi, Ketua BPKK DPD PKS Tangsel Fajar Kurniati dan Pengurus BPKK lainnya, Pengurus SPKK dan tokoh masyarakat Tangsel.

Dikemas dalam diskusi publik dengan tema "Mengokohkan Peran Keluarga Menuju Masyarakat Masyarakat 5.0" dengan moderator Mugi Rahayu dan menghadirkan narasumber psikolog Rumah Konseling Muhammad Iqbal, Ph.d, Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Perlindungan Khusus Anak DP3AP2KB Kota Tangerang Selatan Dra. Irma Safitri, sosialisasi kedewanan tentang Stunting oleh Shanty Indriaty serta Sosialisasi Perda Provinsi Banten yang disampaikan oleh Budi Prayogo.

Dalam sambutannya, Ketua BPKK PKS Tangsel Fajar Kurniati mengatakan BPKK PKS Tangsel menyadari pentingnya ketahanan keluarga dalam mewujudkan ketahanan bangsa.

"Keluarga adalah pilar sekaligus benteng yang melindungi segenap anggota keluarga dari berbagai macam ancaman dan tantangan dalam kehidupan serta pembentuk berbagai karakter/ moral yang dapat mewujudkan masyarakat yang memiliki nilai luhur berbudaya dan bermartabat."

"Di tengah perubahan sosial masyarakat di era 5.0 dan hubungan kemasyarakatan akibat cepatnya perkembangan IT, internet telah mengalami banyak pergeseran dalam perilaku hubungan sosial maupun hubungan antar anggota keluarga. Koneksi terhubung tanpa batas dan mengandalkan interaksi sosial dunia maya. Jika tidak dibarengi dengan kearifan dalam menggunakannya akan banyak mendegradasi ketahanan keluarga dalam mewujudkan keluarga yg berkualitas yaitu keluarga yang kokoh, bahagia dan sejahtera," imbuh Fajar.

Acara diselingi dengan senam otak dan senam Go PKS Go untuk mencairkan suasana diskusi. Acara tersebut juga disiarkan secara langsung melalui aplikasi Zoom.