PKS Foto

1

MSI Hadiri Bimtek Aleg PKS Wilda Sulawesi di Padang

27 Apr 2017 | 18:53 WIB

Share: Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Fotografer: Muhammad Hilal / PKSFoto

#BERITAFOTOPKS | Padang - Presiden PKS menyampaikan arahannya kepada Anggota Dewan PKS se-Sulawesi Selasa malam (25/4/2017) di Padang, Sumbar. Doktor lulusan Jepang ini mengajak seluruh Anggota Dewan dari PKS untuk mengoptimalkan fungsi sebagai Anggota Dewan, khususnya fungsi advokasi kebijakan dan hukum. Sohibul Iman juga mengajak Anggota Dewan PKS untuk menampilkan nilai nilai sebagai PKS yang berasaskan Islam. "Seluruh tindak tanduk kita harus mencerminkan nilai nilai keislaman itu sendiri," ujarnya. Pendidikan politik juga harus terus dilakukan agar masyarakat pintar sehingga masyarakat dapat mengartikulasikan aspirasinya. "kalau masyarakat bisa menyampaikan dan mengartikulasikan aspirasinya, kita dapat lebih mudah menangkap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat. Jangan bosan melakukan pendidikan politik kepada mereka," paparnya. Pria kelahiran Tasikmalaya ini juga menyampaikan bahwa PKS harus menjadi tempat lahirnya pemimpin pemimpin dan menjadi saluran aspirasi bagi masyarakat.



Foto Lainnya