PKS Foto

1

Halalbihalal 6.000 Kader PKS Jatim Songsong Kemenangan Pilkada

24 Jun 2018 | 10:30 WIB

Share: Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Fotografer: Aferu Fajar / PKSFoto

#BERIAFOTOPKS | Surabaya (24/6) -- PKS Jawa Timur (Jatim) menggelar Halal Bi Halal bersama struktur dan kader se-Jawa Timur bertempat di JX International Jl. Ahmad Yani Surabaya, Sabtu (23/6/2018). Ketua DPW PKS Jawa Timur Arif HS mengatakan, Halal bihalal sebagai ajang silaturrahim antarkader dan struktur partai, sekaligus konsolidasi menjelang hajatan pilkada serentak yang akan digelar beberapa hari ke depan. Arif menyebut menjelaskan PKS di Jawa Timur terus mengintensifkan pembenahan struktural dan kultural. Ia menyebut konsolidasi usai Muswil terus dilakukan. "Termasuk konsolidasi jaringan struktural. Dan Alhamdulillah saat ini jumlah DPRa sudah di atas 50 persen," urai Arif di hadapan lebih dari 6.000 kader yang hadir. Soal Pilkada Serentak, Arif mengatakan jika Pilkada kabupaten/kota di Jatim terbanyak di Indonesia. PKS baru mengajukan satu kader di Madiun. Sementara soal Pilgub, dukungan kepada Gus Ipul merupakan hasil diskusi panjang usai dua periode PKS mendukung Gus Ipul di Jawa Timur. "Kita semua siap memenangkan," papar dia.



Foto Lainnya