PKS Foto

1

Habib Salim Segaf Aljufri Halal Bi Halal Bersama PKS Sulteng

07 Jul 2017 | 15:49 WIB

Share: Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Fotografer: Foto dan Teks : Rio dan Nanang/PKSFoto

#BERITAFOTOPKS PALU - Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera Habib Salim Segaf Aljufri menekankan kepada seluruh kader PKS bahwa partai tersebut adalah milik umat. Siapapun punya peluang bersama PKS. Hal ini disampaikannya pada moment Halal bi Halal Kader Partai Keadilan Sejahtera Sulawesi Tengah, Kamis (6/7), di Zamrud Resort Palu yang dihadiri hampir lebih 200 orang peserta, yang merupakan Kader dan Simpatisan dari tiga lokasi, yaitu Kota Palu, Kab. Sigi, dan Kab. Donggala, acara ini dalam rangka mempererat tali silaturahim Kader dan Simpatisan PKS dalam rangka mempersiapkan pemenangan Pemilu 2019. Habib Salim menyampaikan bahwa dakwah ini perlu kebersamaan. Sebab kebersamaan adalah keniscayaan. Menurutnya, siapapun umat ini dia berhak mengajukan diri untuk dicalonkan oleh PKS. PKS pun terbuka pada siapa saja tanpa pandang suku, bahkan agama. “Sudah bukan masanya kita minta dukungan umat untuk mencalonkan pemimpin, karena kita ini partainya umat,” ujarnya.



Foto Lainnya