Raker Komisi IX, Alifudin Minta BPJS Lunasi Tagihan RS di Pontianak

Anggota Komisi IX DPR RI, Alifudin. Foto by Eko Novan/Humas Fraksi PKS DPR RI
Anggota Komisi IX DPR RI, Alifudin. Foto by Eko Novan/Humas Fraksi PKS DPR RI

Jakarta (11/12) -- Komisi IX DPR RI kembali menggelar rapat kerja komisi dengan Menteri Kesehatan pada hari Senin (9/12/2019) di ruang sidang Komisi IX DPR RI, Jakarta.

Rapat kerja yang dihadiri langsung Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto, Sekjend Kemenkes Oscar Primadi dan staf kementerian lainnya membahas evaluasi kegiatan dan anggaran 2018 - 2019.

Alifudin, anggota DPR RI komisi IX, yang hadir dalam raker komisi IX mengungkapkan kekecewaannya atas tetap dinaikkannya iuran BPJS, terkait ini Alifudin mengusulkan untuk menghidupkan Jamkesda dengan melakukan Revisi UU dan mengusulkan di buat Panja BPJS.

"Terkait masalah BPJS ini kami mengusulkan lebih baik kita hidupkan kembali Jamkesda dengan melakukan revisi undang-undang, atau kita buat panja khusus BPJS," ujarnya.

Selain itu Alifudin juga sempat meminta Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto agar BPJS melunaskan tagihan Rumah Sakit di daerah Kota Pontianak, Singkawang dan Sambas.

"Ini Aspirasi dari Kota Pontianak, Kota Singkawang dan Sambas serta Yogyakarta Melalui menteri agar segera BPJS melunaskan tagihan RS, karena kemarin kami didatangi anggota Fraksi PKS Kota Pontianak pak menteri, mereka meminta agar BPJS segera melunaskan tagihan, terutama terhadap Rumah Sakit swasta," tambahnya.

Alifudin juga menanyakan langsung pada Menteri Kesehatan RI, terkait urgensinya mengambil alih Izin Edar dari BPOM. Rapat Kerja Komisi yang berakhir pada pukul 03.30 dini hari (Selasa) akan dilanjutkan kembali pada hari Kamis.