PKS Kobarkan Semangat Kader Menjelang Pilkada 2018

Ilustrasi Semangat Kader PKS
Ilustrasi Semangat Kader PKS

Banjarmasin (1/8) - Sejumlah petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menghadiri acara Halal bi Halal Kader PKS Kalimantan Selatan. Pada pertemua yang digelara pada Sabtu (29/7) lalu, Koordinator Wilayah Dakwah Kalimantan, Habib Aboe Bakar Al Habsyi menyampaikan bahwa semangat para Kader Kalimantan Selatan harus mulai dikobarkan.

“Kita perlu mengobarkan semangat kader partai dalam menghadapi pemilu kepala daerah (Pilkada) pada 2018 dan Pemilu Legislatif 2019 nanti,’’ ujar Aboe.

Pada acara tersebut, juga dihadiri oleh Ketua Majelis Syuro PKS, Habib Salim Segaf Al-Jufri, dan Anis Matta.

Selain mengobarkan semangat para kader, Aboe juga mengingatkan agar PK memberikan pembekalan kepada para kader sehingga siap dalam menghadapai Pilkada 2018 dan Pilpres 2019 mendatang.

“Kita juga mengadakan pembinaan dan persiapan di wilayah Kalsel, terutama dalam mengusung calon kepala daerah,’’ ujar anggota Komisi III DPR RI ini.

Merasa bahwa ini bukan pekerjaan yang ringan, Aboe juga menegaskan bahwa PKS tidak tertutup dengan partai lain, peluang koalisi terbuka lebar. Karena menurutnya, PKS cukup kooperatif dengan partai lain dalam memberikan khidmat kepada Banua.

"Kita terbuka untuk kebaikan bersama dalam membangun banua," lanjutnya.

Rencananya, Pilkada Kalsel pada 2018 dilaksanakan di empat kabupaten, yakni Kabupaten Tapin, Hulu Sungai Selatan, Tabalong dan Tanah Laut.