Khidmat Milad, PKS Kota Solo Gelar Jalan Sehat Dan Donor Darah

Syukuri milad di DPD PKS Kota Solo
Syukuri milad di DPD PKS Kota Solo

Solo (22/3) – Rangkaian acara untuk merayakan dan mensyukuri milad Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ke-19 telah digelar PKS Kota Solo sejak April lalu. Sebagai puncak acara milad PKS ke-19, PKS Kota Solo menggelar Jalan Sehat dan Donor Darah pada Minggu (21/05) di depan kantor Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Solo.

Ketua DPD PKS Kota Solo Abdul Ghofar menyampaikan bahwa rangkaian acara milad telah diadakan sejak bulan April lalu, diantaranya Kopdar Relawan Media, Gathering Kader, Seminar Rumah Keluarga Indonesia, Kajian Purnama, Konsolidasi & Outbond Pengurus, Training Orientasi Partai, Turnamen Futsal, Jalan Sehat dan Donor Darah sebagai puncak acara sekaligus tarhib Ramadhan.

“PKS sudah berumur 19 tahun menjelang 21, yang merupakan masa kematangan, dewasa. Semoga PKS semakin dewasa dan terus berkhidmat untuk rakyat,” harap Ghofar.

Kegiatan jalan sehat dan donor darah ini terbuka untuk seluruh masyarakat Solo. Jalan sehat diawali dengan senam pagi bersama yang dipandu oleh Narto, anggota Bidang Kepemudaan dan Olahraga (BKO) DPD PKS Kota Solo. Kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Solo, Asih Sunjoto Putra yang diberikan kepada ketua RT setempat, Mursito, sebagai simbol khidmat PKS Kota Solo kepada Rakyat Solo.

Berbagai doorprize menarik siap dibagikan kepada peserta jalan sehat dengan grandprize sepeda gunung dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi PKS, Abdul Kharis Al Masyhari. Selain itu, PKS Kota Solo juga menyediakan pengobatan gratis dan donor darah bagi seluruh peserta Jalan sehat. Turut hadir dalam puncak acara milad PKS ke-19, para anggota DPRD Kota Solo, Abdul Ghofar Ismail, Asih Sunjoto Putro, Sugeng Royanto, dan Muhadi Syahroni.