Ketua FPKS Kabupaten Bandung Jadi Relawan Perbaiki Atap Rumah Warga

Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Bandung, Thony Fathony Muhammad tampak menjadi relawan membantu memperbaiki atap warga di Rancaekek, Kab. Bandung, Sabtu (11/1) (dokpri)
Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Bandung, Thony Fathony Muhammad tampak menjadi relawan membantu memperbaiki atap warga di Rancaekek, Kab. Bandung, Sabtu (11/1) (dokpri)

Bandung (17/1) -- Ada yang menarik dalam kegiatan khidmat relawan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Perumahan Rancaekek Permai 2, Kabupaten Bandung.

Seorang Anggota Dewan tampak sedang memperbaiki atap rumah warga, Sabtu (12/1/2019). Dia adalah Thony Fathony Muhammad. Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Bandung ini ikut menjadi relawan memperbaiki atap rumah warga karena tersapu angin puting beliung, Jumat (11/1) lalu.

Saat ditanya alasannya, Anggota Komisi C dari Dapil 4 Kabupaten Bandung ini mengaku ingin terus membantu masyarakat dalam berbagai hal, termasuk dengan tenaganya. Aleg PKS ini juga ikut menyalurkan bantuan logistik bagi korban terdampak di RW 06 Bojongloa, Rancaekek.

"Seorang muslim hendaknya berupaya untuk membantu muslim lainnya. Membantu bisa dengan ilmu, harta, bimbingan, nasehat, saran yang baik, dengan tenaga dan lainnya," ungkap politisi PKS ini.

Ketua DPC PKS Rancaekek Andri Sukandar mengatakan bantuan perbaikan atap rumah menjadi prioritas kerja relawan. Selain itu, PKS juga mendirikan posko untuk memaksimalkan bantuan logistik kepada para korban terdampak.

"Perbaikan atap menjadi prioritas karena antisipasi hujan yg dimungkinkan turun kembali disore atau malam hari nanti. Rencananya giat tanggap bencana ini akan dilanjutkan besok dengan menghadirkan kader yang lebih banyak dan serta layanan sosial lainnya," jelas Andri.