Habib Salim Jenguk KH Abdullah Syukri Zarkasyi dan Beri Kuliah Umum di Gontor

Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera Habib Salim Segaf Al Jufri bersama jajaran Pimpinan Gontor, Ponorogo, Senin (25/02/2019). (dok PKSFoto)
Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera Habib Salim Segaf Al Jufri bersama jajaran Pimpinan Gontor, Ponorogo, Senin (25/02/2019). (dok PKSFoto)

Ponorogo -- Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Salim Segaf Al Jufri melanjutkan safari ke Pondok Pesantren Darussalam Gontor, Senin (25/02/2019).

KH Syamsul Hadi Abdan yang merupakan generasi kedua dari jajaran Pimpinan Pondok Pesantren Modern Gontor langsung menyambut kedatangan Habib Salim. Pimpinan Pondok terlibat diskusi hangat tentang solusi atas permasalahan bangsa yang saat ini terjadi.

Habib Salim memyampaikan apresiasi atas kontribusi Gontor dalam menghadirkan alumni-alumni yang berperan besar dalam menentukan arah perjalanan bangsa.

"Dan kita bersyukur bahwa aset bangsa berupa Pondok Modern ini tetap terjaga dan istiqamah dalam menghasilkan SDM terbaik," tutur Habib Salim.

Menjelang dzuhur, Habib Salim menjenguk KH Abdullah Sukri Zakarsyi di kediamannya dan dilanjutkan dengan memberikan Kuliah Umum di Universitas Islam Darussalam (UNIDA) Gontor setelah dzuhur.

Habib Salim menyampaikan keyakinannya bahwa Indonesia bisa menjadi bangsa yang maju dan disegani.

"Indonesia bisa menjadi bangsa dan negara yang maju dan disegani setidaknya karena dua hal. Pertama karena masyarakat kita memiliki budaya dan etika yang tinggi. Adab dan akhlak orang Indonesia sudah dikenal di dunia. Ini adalah ciri sebuah bangsa yang punya peradaban. Kedua karena kita memiliki kekayaan alam yang luar biasa sebagai sumber kehidupan baik pangan, energi, mamupun pengembangan teknologi" ucapnya.

Ditegaskan pula bahwa hal tersebut akan membawa kemajuan jika ada kebersamaan.

"Kedua hal ini bisa membawa kemajuan jika ada kebersamaan, tidak nafsi-nasfi. Juga dibutuhkan pemimpin yang memiliki ketegasan," ungkap Habib Salim.

Usai memberikan kuliah umum, Habib Salim mendatangi konsolidasi kader PKS se-Ponorogo di RM Sate Lego. Dalam acara tersebut, Habib Salim minta agar kader-kader PKS mengerahkan segala kemampuan untuk memenangkan partai dalam 50 hari terakhir menjelang Pemilu.