Gubernur Aher Kunjungi Jamaah Haji Korban Jatuhnya Alat Berat

MEKKAH (21/9) - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ahmad Heryawan (Aher) mengunjungi sekaligus memberikan santunan kepada keluarga korban musibah alat berat crane Masjidil Haram asal Jabar, Ahad (20/9) sore waktu setempat.

Sebelumnya, Aher memantau sejumlah pondokan tempat bermukim jamaah embarkasi asal Jabar. Dengan jumlah jamaah Jabar sebanyak 29.888 orang yang terbagi dalam 68 kloter, pondokan pun tersebar di sejumlah wilayah Kota Mekkah.

Pada kesempatan itu, Aher bertemu dan berbincang dengan korban dan keluarganya. Ia juga memberikan santunan berupa tambahan dana living cost (bea hidup) kepada suami dan/atau istri korban yang saat ini masih berada di Mekkah. Terlebih, mereka tengah mempersiapkan diri memasuki puncak haji pada hari Selasa (22/9) besok.

"Atas nama Pemprov Jabar, kami menyampaikan belasungkawa serta mendoakan almarhum dan almarhumah wafat sebagai syahid di jalan Allah SWT," kata Aher di hadapan keluarga korban yang wafat tersebut.

Mereka yang dikunjungi antara lain keluarga korban wafat Ferry Mauludin Arifin (Jemaah asal Kota Bekasi Kloter JKS 12), Adang Joppy Lili (Jemaah asal Kota Bandung Kloter JKS 16), serta suami dari Iti Rasmi Darmini (Jemaah asal Kabupaten Bandung Barat Kloter JKS 23).

Musibah crane di Masjidil Haram pada Jumat (11/9) sore telah menewaskan sedikitnya 107 calon jemaah haji. Dari jumlah tersebut, 11 orang berasal dari Indonesia, tiga diantaranya merupakan warga Jawa Barat.

Musibah yang menarik perhatian dunia itu diduga karena angin kencang serta kelalaian kontraktor, Bin Ladin Grup. Raja Arab Saudi akan memberikan santunan kepada korban wafat maupun luka sekaligus memberangkatkan haji keluarga korban wafat tahun 2016.

Keterangan Foto: Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. (Relawan PKS Foto)