DPD PKS Pakpak Bharat Targetkan Rebut Dua Kursi pada Pileg 2019

Logo PKS
Logo PKS

Medan (08/11) -- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pakpak Bharat menargetkan dapat memeroleh dua kursi di DPRD Pakpak Bharat pada pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang.

Hal itu disampaikan Ketua DPD PKS Pakpak Bharat, M Said Darwis Boangmanalu saat ditemui di kantor DPRD Pakpak Bharat, Kompleks Panorama Indah Sindeka, Salak pada Rabu (7/11/2018).

"Target kami pada Pileg ini harapannya dapat peroleh dua kursi," kata pria yang biasa disapa Darwis, Rabu.

Menurut Darwis, target itu bertambah bila dibandingkan dengan perolehan kursi DPD PKS Pakpak Bharat pada Pileg 2014 lalu yang hanya mendapatkan satu kursi di DPRD Pakpak Bharat.

Target kursi itu didapat dari dua Daerah Pemilihan (Dapil) yang ada di Kabupaten Pakpak Bharat. Pada Dapil I yang meliputi Pagidar, PGGS, Salak, STTU Julu, dan STTU Jahe, PKS mengajukan delapan nama Calon Legislatif (Caleg).

Sedangkan pada Dapil II yang berada di tiga kecamatan yaitu, Kerajaan, Tinada dan Siempat Rube, Darwis menyebutkan terdapat dua nama caleg pada dapil tersebut.

Sumber: Tribunnews.com